Hitung Cepat CPI LSI Denny JA : Helmi-Mian Unggul di Pilgub Bengkulu 2024 !

Rabu 27 Nov 2024 - 19:23 WIB
Reporter : Maryati
Editor : Robiansyah

KORANPALPOS.COM - Hasil hitung cepat yang dirilis oleh Center for Political Information (CPI) Lembaga Survei Indonesia (LSI) Denny JA menunjukkan bahwa pasangan calon Gubernur Bengkulu nomor urut 1, Helmi Hasan-Mian, unggul signifikan dalam Pemilihan Gubernur (Pilgub) Bengkulu 2024.

Menurut peneliti CPI LSI Denny JA, Pandu Anindya, pasangan Helmi Hasan-Mian memperoleh 56,18 persen suara, mengungguli pasangan nomor urut 2, Rohidin Mersyah-Meriani, yang mendapatkan 43,82 persen.

“Hasil ini berdasarkan data yang masuk dari 300 sampel tempat pemungutan suara (TPS) yang tersebar di seluruh Provinsi Bengkulu. Data tersebut telah mencapai 95,67 persen dengan tingkat partisipasi pemilih mencapai 76,87 persen,” kata Pandu di Bengkulu, Rabu (27/11/2024).

BACA JUGA:Ini Link untuk Mengecek Hasil Quick Count Pilkada Serentak Sumsel 2024 : Mulai Pukul 15.00 WIB !

BACA JUGA:Viral Video Bagi Amplop : Ketua PKS Prabumulih Tegaskan Ini !

Ia menambahkan bahwa hasil hitung cepat ini memiliki margin of error sekitar 1 persen. Meski demikian, hasil ini memberikan gambaran awal yang cukup akurat mengenai pemenang Pilgub Bengkulu 2024.

Pasangan Helmi Hasan-Mian, yang didukung oleh sejumlah partai besar, menunjukkan dominasi mereka di hampir seluruh kabupaten dan kota di Provinsi Bengkulu.

Di Kabupaten Bengkulu Tengah, misalnya, pasangan ini unggul telak dengan perolehan suara 62,74 persen, sementara Rohidin-Meriani hanya memperoleh 37,26 persen.

BACA JUGA:Jaga Keamanan di TPS: 512 Personil Gabungan BKO Polda Sumsel dan Polres OKI Diturunkan!

BACA JUGA:Ciptakan Suasana Aman Selama Masa Tenang

Namun, keunggulan Helmi-Mian tidak bersifat mutlak di semua wilayah.

Di Kabupaten Bengkulu Selatan, pasangan nomor urut 2, Rohidin-Mersyah, justru memimpin dengan 55,02 persen suara, sementara Helmi-Mian memperoleh 44,98 persen.

Meski demikian, keunggulan di satu kabupaten ini tidak cukup untuk membalikkan dominasi Helmi-Mian di wilayah lainnya.

BACA JUGA:DPR Minta Seluruh Pihak Pastikan Pilkada 2024 Berjalan Lancar Hari Ini

BACA JUGA:Komdigi Gaungkan Pilkada Damai : Ajak Masyarakat Jaga Persatuan dan Perdamaian

Kategori :