JAKARTA, KORANPALPOS.COM - Timnas Indonesia masih harus tertahan di peringkat empat klasemen sementara Grup C pada Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia putaran ketiga setelah bermain imbang 0-0 melawan Australia di Stadion Gelora Bung Karno, Jakarta, pada Selasa malam.
Pertandingan yang berlangsung ketat ini tidak menghasilkan gol, meski Australia mendominasi permainan sepanjang 90 menit.
Laga tersebut menandai pertandingan kedua bagi Indonesia dalam babak kualifikasi ini.
BACA JUGA:SUGBK Sudah Dibanjiri Ribuan Penonton Dua Jam Sebelum Laga
Sejauh ini, Timnas Indonesia telah mengoleksi dua poin dari dua pertandingan setelah sebelumnya juga bermain imbang melawan Bahrain.
Di sisi lain, Australia yang juga bermain dengan tekanan tinggi hanya mampu mengoleksi satu poin setelah kalah dalam pertandingan sebelumnya.
Dalam pertandingan melawan Australia, Indonesia terlihat lebih banyak bermain bertahan.
BACA JUGA:Kembalinya Justin Hubner: Optimisme Indonesia Jelang Duel Melawan Australia
BACA JUGA:Timnas Indonesia Siap Hadapi Australia di SUGBK: Misi Balas Dendam Setelah Piala Asia 2023
Gempuran serangan yang dilancarkan oleh tim tamu harus dihadapi dengan pertahanan solid yang dipimpin oleh Jay Idzes.
Bek tengah naturalisasi asal Belanda ini menunjukkan performa yang impresif dalam mengawal lini belakang Indonesia, membuat serangan demi serangan dari Australia tak mampu membuahkan hasil.
Meski begitu, Timnas Indonesia sesekali memberikan ancaman lewat serangan balik cepat yang dipimpin oleh Egy Maulana Vikri dan Pratama Arhan.
BACA JUGA:Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia : Fakta Menarik Persiapan Timnas Indonesia Hadapi Australia.
BACA JUGA:Maarten Paes Tak Sabar Rasakan Atmosfer Meriah SUGBK di Laga Krusial Timnas Indonesia