KPK Benarkan Lakukan OTT di Bengkulu : 7 Orang Diamankan Termasuk Rohidin Mersya !
Wakil Ketua KPK Alexander Marwata -Foto : Dokumen Palpos-
KORANPALPOS.COM - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) kembali melakukan Operasi Tangkap Tangan (OTT), kali ini di Bengkulu.
Operasi yang digelar pada Sabtu malam (23/11) ini berhasil menjaring tujuh orang, termasuk salah satunya Calon Gubernur Bengkulu sekaligus petahana, Rohidin Mersyah.
Wakil Ketua KPK Alexander Marwata membenarkan adanya operasi ini. Ia menyatakan bahwa KPK mengamankan tujuh orang dalam giat tersebut.
BACA JUGA:Operasi KPK di Bengkulu : 4 Orang Pejabat Dibawa, Ada Dugaan OTT ?
BACA JUGA:KPK Periksa Calon Gubernur Bengkulu : Begini Reaksi Tim Kuasa Hukum Rohidin Mersyah !
“Saya baru dapat laporan dari staf yang membenarkan ada giat penindakan di Bengkulu. Ada tujuh orang diamankan,” kata Alexander saat dihubungi di Jakarta, Minggu pagi (24/11).
Namun, Alexander belum dapat memberikan penjelasan rinci mengenai kasus apa yang sedang ditangani.
Ia berjanji bahwa detail operasi akan diungkap dalam konferensi pers yang dijadwalkan sore harinya.
BACA JUGA:KPK Tetapkan Gubernur Kalimantan Selatan Tersangka Korupsi
“Detailnya baru nanti sore dipaparkan,” ujar Alexander singkat.
Kapolresta Bengkulu, Kombes Pol. Deddy Nata, juga mengonfirmasi kegiatan KPK di wilayahnya.
Meski demikian, ia menegaskan bahwa Polresta Bengkulu hanya bertugas mendukung pengamanan tanpa terlibat langsung dalam operasi.
BACA JUGA:KPK Temukan Mobil-Mobil Harun Masiku : Proses Penyidikan Masih Berlanjut !