AUSTRALIA, KORANPALPOS.COM - Ana/Tiwi berhasil meraih gelar juara setelah melalui pertandingan final yang dramatis dan penuh dengan perjuangan di Australian Open 2024.
Pasangan ganda putri Indonesia ini menghadapi tantangan berat dari wakil Malaysia, Lai Pei Jing/Lim Chiew Sien, dalam pertandingan puncak yang berlangsung sengit.
Gim pertama menjadi ujian awal bagi Ana/Tiwi, di mana mereka kesulitan menemukan ritme permainan yang tepat untuk menghadapi strategi bola-bola dari pasangan Malaysia.
BACA JUGA: Ana/Tiwi Maju ke Final Australian Open 2024 : Mengalahkan Wakil Tuan Rumah dengan Gemilang !
BACA JUGA:Tiga Wakil Indonesia ke Semifinal Australian Open 2024
Lai/Lim mampu mengambil kendali dengan baik dan memenangkan gim pertama dengan skor 21-12. Meskipun tertinggal, Ana/Tiwi tetap menjaga semangat dan fokus untuk membalikkan keadaan.
Pada gim kedua, Ana/Tiwi menampilkan permainan yang lebih agresif dan efektif. Mereka berhasil menguasai permainan dengan variasi serangan yang lebih baik, serta pertahanan yang solid.
Hal ini membuat mereka mendominasi gim kedua dengan skor meyakinkan 21-7, memaksa pertandingan berlanjut ke rubber game.
BACA JUGA:PIALA EROPA 2024 : Oranye Hadapi Lawan Pincang Tanpa Lewandowski, Malam Ini !
BACA JUGA:PIALA EROPA 2024 : Fuente Sebut Spanyol Punya Banyak Opsi Taktik !
Rubber game menjadi babak penentu, di mana Ana/Tiwi menunjukkan mental dan kualitas permainan yang unggul.
Meskipun Lai/Lim berusaha keras untuk mengejar ketertinggalan, pasangan Indonesia ini tidak kehilangan fokus dan terus membangun poin demi poin.
Dengan skor 21-13, Ana/Tiwi akhirnya memastikan kemenangan mereka dan meraih gelar juara di Australian Open 2024.
BACA JUGA:PIALA EROPA 2024 : Belanda Andalkan Xavi Simons Hadapi Polandia Malam Ini !
BACA JUGA:PIALA EROPA 2024 : Suporter Berharap Korasia Bangkit Pasca-Dilumat Spanyol 3-0 !