Anies Janji Bangun Jalan Non-Tol di Lampung

Minggu 14 Jan 2024 - 19:26 WIB
Reporter : Popa Delta
Editor : Isro Antoni

Dalam deklarasi itu, ribuan peserta mengucapkan dua ikrar, yaitu mendukung pasangan calon (paslon) nomor urut 1 AMIN dan berperan aktif mengawal proses pemilu yang berlangsung umum, bebas, jujur, dan adil.

"Kami Forum Guru Ngaji dan Kiai Kampung se-Provinsi Lampung menyatakan siap memenangkan pasangan Anies Baswedan dan Muhaimin Iskandar sebagai Presiden dan Wakil Presiden Indonesia," kata K.H. Bahaudin atau Gus Baha dan ribuan peserta yang hadir dalam deklarasi itu.

 BACA JUGA:5 Komisioner KPU Prabumulih Resmi Dilantik, Ini Pesan Ketua DPRD Prabumulih !

BACA JUGA:Ade Satria Dwi Putra Terpilih Sebagai Ketua KPU OKU Periode 2024-2029

Mereka berharap ikrar dukungan itu bisa mengantarkan kemenangan bagi AMIN dan juga mendapatkan rahmat dari Allah Swt.

Sementara itu, Capres RI Anies yang hadir di lokasi acara menyebut almarhum K.H. Abdul Chalim dan K.H. Maksum sebagai pribadi yang "panjang umur".

"Mereka adalah pribadi-pribadi yang usianya sudah dicukupkan, tetapi umurnya panjang. Kenapa? Masyarakat sampai hari ini masih mengirimkan doa dan meneladani mereka. Itulah artinya panjang umur walaupun usianya sudah selesai," kata mantan Rektor Universitas Paramadina itu.

Anies juga mengaku bersyukur bisa menghadiri acara tersebut. Dia berharap bisa mengambil hikmah dari perjalanan hidup para kiai tersebut. (ant)

Kategori :