KORANPALPOS.COM - Sebuah insiden yang mengejutkan terjadi menjelang pemilihan kepala daerah (Pilkada) di Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU), Sumatera Selatan.
Koordinator Kecamatan (Korcam) Lubuk Batang dari pasangan calon bupati dan wakil bupati Teddy Meilwansyah dan Marjito (Bertaji), Leo Nardo, menjadi korban penusukan oleh orang tak dikenal (OTK) pada Sabtu, 23 November 2024.
Peristiwa tersebut terjadi di Jalan Lintas Baturaja-Prabumulih, tepatnya di Desa Terusan, Kecamatan Baturaja Timur.
BACA JUGA: KPK Ungkap OTT Bengkulu Terkait Pungutan untuk Pendanaan Pilkada
BACA JUGA:KPK Benarkan Lakukan OTT di Bengkulu : 7 Orang Diamankan Termasuk Rohidin Mersya !
Leo Nardo yang tengah mengendarai mobil di lokasi kejadian mendapati mobilnya dua kali ditabrak oleh seorang pengendara sepeda motor Honda Vario berwarna hitam.
Merasa ada sesuatu yang tidak beres, Leo menghentikan mobilnya untuk memeriksa keadaan.
Namun, salah satu dari dua pengendara motor tersebut mendadak menyerang dengan senjata tajam.
BACA JUGA:Operasi KPK di Bengkulu : 4 Orang Pejabat Dibawa, Ada Dugaan OTT ?
BACA JUGA:2 Begal Bersenpi yang 13 Kali Beraksi di Palembang Tertangkap : Ini Wajah Pelaku !
Korban sempat berusaha menangkis serangan pertama, tetapi mengalami luka pada tangannya.
Saat Leo hendak kembali ke mobil untuk berlindung, salah satu pelaku berhasil menusuknya di bagian belakang.
Dalam kondisi terluka, Leo masih bisa menyelamatkan diri ke dalam mobil.
BACA JUGA:Curi HP Milik IRT : Buruh Harian Lepas di Prabumulih Ditangkap Macan Kumbang !
BACA JUGA:Diduga Memasuki Rumah Gadis di Desa Perigi, Oknum Kades Rambai OKI Dikurung Warga