Johan Tewas Dihakimi Massa saat Ketahuan Mencuri Motor : Lokasinya di Tambang Rambang Ogan Ilir !

Kamis 12 Sep 2024 - 20:50 WIB
Reporter : Isro Antoni
Editor : Zen Kito

Melihat banyaknya warga yang mengejar mereka, para pelaku segera melarikan diri menggunakan sepeda motor.

Johan dan satu rekannya berboncengan di satu sepeda motor, sementara pelaku ketiga berhasil melarikan diri secara terpisah.

Namun, upaya pelarian Johan berakhir tragis. Ketika dikejar oleh massa, sepeda motor yang ditumpanginya bersama rekannya terjatuh di jalan.

BACA JUGA:Sat Narkoba Polres Lubuklinggau Unjuk Gigi : 2 Tersangka Berikut 313 Butir Ekstasi Berhasil Diamankan

BACA JUGA:Heboh ! Pria tak Dikenal Ditemukan dengan Kondisi Membekak di Telang Bayung Lencir

Johan, yang tidak sempat bangun atau melarikan diri, menjadi sasaran amuk massa yang terlanjur marah karena aksinya tersebut.

"Salah satu pelaku, Johan, terjatuh dari sepeda motor dan dihakimi massa hingga meninggal dunia di tempat kejadian," kata AKP Ilham.

Menurut AKP Ilham, massa yang telah terbakar emosi menghujani Johan dengan pukulan dan tendangan hingga menyebabkan kematiannya.

Johan meninggal dunia di lokasi kejadian sebelum pihak berwenang sempat memberikan pertolongan.

Sementara itu, satu rekan Johan yang berboncengan dengannya berhasil diamankan oleh warga sebelum sempat melarikan diri.

Pelaku tersebut kini ditahan oleh pihak kepolisian dan sedang menjalani pemeriksaan intensif di Mapolres Ogan Ilir.

AKP Ilham memastikan bahwa pelaku yang diamankan akan diproses sesuai dengan hukum yang berlaku.

"Satu pelaku lainnya berhasil kabur, dan saat ini kami sedang melakukan penyelidikan serta pengejaran terhadap pelaku yang melarikan diri," ujar Ilham.

Polisi juga mengimbau masyarakat untuk segera melapor jika melihat atau mengetahui informasi terkait keberadaan pelaku yang masih buron.

Dalam kejadian ini, pihak kepolisian berhasil mengamankan sejumlah barang bukti dari lokasi kejadian.

Barang-barang tersebut terdiri dari sepeda motor curian, sepeda motor yang digunakan oleh para pelaku, serta berbagai peralatan yang digunakan untuk melakukan aksi pencurian.

Kategori :