BMKG Terbitkan Peringatan untuk 14 Daerah Berstatus Waspada Akibat Cuaca Ekstrem : Sumsel Masuk !

--

BACA JUGA:BMKG : Suhu Panas di Sumatera Utara dan Sejumlah Daerah Indonesia Diprakirakan Mencapai Di Atas 36 Derajat !

Bibit siklon tropis ini memiliki karakteristik dan pergerakan yang berpotensi menyebabkan cuaca ekstrem di wilayah-wilayah terdekat.

Berdasarkan data meteorologi, Bibit Siklon Tropis 91S memiliki kecepatan angin maksimum 30-35 knots (56 – 65 km/jam) dan peluang untuk menjadi siklon tropis.

Sementara itu, Bibit Siklon Tropis 94S dan 93P juga memiliki karakteristik yang serupa, dengan potensi untuk menjadi siklon tropis.

BACA JUGA:BMKG Jumat 3 Mei 2024 : Peringatan Dini Potensi Hujan Lebat, Kilat, dan Angin Kencang di Sejumlah Provinsi

BACA JUGA:BMKG : Hujan Petir Melanda Sebagian Wilayah Indonesia pada Kamis Ini !

Selain cuaca ekstrem, BMKG juga memperingatkan tentang risiko gelombang tinggi di sebagian besar wilayah pesisir Indonesia pada 11 Mei-12 Mei 2024.

Hal ini diperoleh dari laporan peringatan dini gelombang tinggi yang disampaikan melalui media sosial BMKG.

Gelombang angin di wilayah Indonesia bagian utara umumnya bergerak dari barat laut-timur laut, sedangkan di wilayah Indonesia bagian selatan bergerak dari timur – tenggara.

Fenomena ini meningkatkan potensi gelombang laut tinggi, dengan kecepatan angin tertinggi terpantau di Laut Arafuru bagian barat.

Dengan adanya peringatan ini, BMKG mendorong masyarakat untuk tetap waspada dan mengambil langkah-langkah antisipasi yang diperlukan dalam menghadapi potensi cuaca ekstrem dan gelombang tinggi yang dapat membahayakan keselamatan dan keamanan.***

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan