Wuling BinguoEV : Perpaduan Desain Klasik dan Fitur Modern di Tengah Tren Mobil Listrik Futuristik !

Wuling BinguoEV, pabrikan asal Tiongkok ini mengusung desain Modern Classic yang unik dan berkarakter.--
Untuk fitur keselamatan, Wuling tampaknya tidak main-main. BinguoEV sudah dibekali berbagai sistem perlindungan aktif maupun pasif, antara lain:
2 Airbags
ABS (Anti-lock Braking System) dan EBD (Electronic Brakeforce Distribution)
ESC (Electronic Stability Control)
EPB (Electronic Parking Brake) dan AVH (Auto Vehicle Hold)
Traction Control
Emergency Stop Signal
Rear Parking Sensor & Camera
Creeping Function
Sound Module for Pedestrian Warning, sistem suara agar pejalan kaki dapat mendengar keberadaan mobil listrik yang nyaris senyap.
“BinguoEV dilengkapi sistem keselamatan aktif dan pasif lengkap agar pengguna merasa aman selama berkendara, baik di dalam kota maupun di jalur antar wilayah,” jelas Gomgom.
Walau secara visual BinguoEV terlihat kecil, namun Wuling mengklaim kabinnya cukup lapang dan mampu mengakomodasi lima penumpang dewasa tanpa harus berdesakan.
Hal itu didukung oleh dimensi mobil yang terbilang besar untuk kategori city car: panjang 3.950 mm, lebar 1.708 mm, dan tinggi 1.580 mm, dengan wheelbase 2.560 mm.
Dengan dimensi ini, ruang kepala dan kaki di dalam kabin tetap terasa lega, bahkan untuk penumpang di baris belakang.
“BinguoEV sangat cocok digunakan di kota besar seperti Jakarta, Surabaya, atau Bandung yang memiliki kepadatan tinggi. Ukurannya kompak namun tidak mengorbankan kenyamanan penumpangnya,” tambahnya.