Wuling BinguoEV : Perpaduan Desain Klasik dan Fitur Modern di Tengah Tren Mobil Listrik Futuristik !

Wuling BinguoEV, pabrikan asal Tiongkok ini mengusung desain Modern Classic yang unik dan berkarakter.--
BACA JUGA:10 Mobil Listrik Terlaris di China 2024 : BYD, Tesla, dan Wuling Bersaing Ketat
“Dengan pendekatan desain seperti ini, pengguna BinguoEV berpotensi menjadi pusat perhatian ketika berkendara di jalan. Selain karena bentuknya yang tidak umum, juga karena kesan lucu dan unik yang dibawanya,” tambah Gomgom.
Langkah Wuling mempertahankan desain klasik di era serba futuristik ini sejatinya adalah strategi diferensiasi.
Saat merek lain berlomba-lomba mengesankan kesan masa depan, Wuling justru menyuguhkan nostalgia dengan gaya retro namun tak meninggalkan teknologi modern di dalamnya.
BACA JUGA:Begini Cara Wuling Merebut Pasar Otomotif Indonesia di Segmen Hybrid SUV
BACA JUGA:Tahun Baru, Mobil Baru ! Temukan Penawaran Spesial Wuling di Akhir Tahun 2024
Wuling BinguoEV bukan hanya soal tampilan luar.
Di balik desain klasiknya, tersembunyi beragam fitur canggih yang siap menunjang kenyamanan dan keamanan penggunanya.
Beberapa fitur unggulan yang disematkan pada mobil ini antara lain:
1. Cruise Control untuk perjalanan jarak jauh yang lebih santai.
2. Smart Start System yang memudahkan saat menyalakan kendaraan.
3. Kamera parkir belakang yang terintegrasi dengan sistem infotainment.
4. Empat mode berkendara, yaitu ECO, ECO+, Sport, dan Normal yang dapat disesuaikan dengan kondisi jalan dan preferensi pengemudi.
5. Empat speaker berkualitas tinggi untuk hiburan selama perjalanan.
6. ISOFIX, fitur pengunci kursi bayi yang sangat dibutuhkan keluarga muda.