Anggota DPRD Lubuklinggau Dilaporkan Melakukan Pengeroyokan, Hambali Tegaskan Hal Ini

Anggota DPRD Lubuklinggau, Hambali Lukman. Foto: Dokumen palpos.--

"Saya sampai pusing mendapat banyak telepon dari keluarga, rekan-rekan partai saya di PDIP, bahkan saya bukan hanya harus menjawab satu persatu telepon yang masuk untuk menjelaskan persoalnnya, tetapi ada banyak dari mereka ramai-ramai datang ke rumah saya menanyakan hal ini," jelas Hambali. 

Sebagai warga negara yang baik, ditegaskan Hambali, dirinya siap menghadapi dan menjalani proses hukum atas laporan tersebut. "Apapun konsekunsi hukumnya saya siap menghadapi dan menjalaninya," tegas Hambali.

BACA JUGA:Pemkab OKI Renovasi Gubuk Warga Lansia Jadi Rumah Layak Huni

BACA JUGA:Pj. Bupati Muba Ingatkan ASN, PPPK dan Honorer Jangan Golput

Sebalinya, dikatakan Hambali jika ternyata tuduhan terhadap dirinya tidak terbukti, dia meminta aparat penegak hukum juga harus memproses laporan balik yang akan dilakukannya terhadap semua pihak yang terkait dengan masalah tersebut. 

"Tapi jika ternyata tuduhan itu tidak terbukti, maka saya minta agar aparat hukum juga bertindak adil untuk memperoses laporan saya," kata Hambali.

Terpisah Kapolres Lubuklinggau AKBP Bobby Kusumawardhana, membenarkan adanya laporan tersebut. "Informasinya demikian," pungkasnya. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan