Polisi Bawa 3 Terduga Jaringan Bandar Narkoba Jambi ke Jakarta

Polisi saat membawa tiga pelaku terduga jaringan bandar narkoba asal Jambi di Bandara Sultan Thaha, ketiganya dibawa ke Jakarta, Sabtu (12/10/2024)-Foto : Dokumen Palpos-

BACA JUGA:Ribuan Warga Muba Jadi Korban Investasi Berkedok Aplikasi CLSK : Begini Modusnya !

T dan A diketahui merupakan saudara kandung dari H, yang semakin memperkuat dugaan keterlibatan mereka dalam jaringan besar ini.

Meskipun detail peran masing-masing pelaku belum dirilis, polisi meyakini bahwa ketiganya memiliki keterlibatan langsung dalam distribusi narkotika yang dikendalikan oleh jaringan H.

Setelah penangkapan pada Jumat, ketiga tersangka langsung dibawa ke Jakarta pada Sabtu, 12 Oktober.

BACA JUGA:Suami Istri Asal Lampung Ditangkap Kasus Penipuan : Ini Penampakan Pelaku !

BACA JUGA:Kejati Sumsel Serahkan 6 Tersangka Korupsi Tambang ke Kejari Lahat : Kerugian Negara Capai Rp488 Miliar !

Mereka diberangkatkan melalui Bandara Sultan Thaha Jambi sekitar pukul 16.48 WIB, dengan pengawalan ketat dari aparat kepolisian.

Ketiganya tampak dikawal dengan menggunakan minibus dari selasar bandara menuju pintu keberangkatan.

Dalam pengamanan ketat tersebut, ketiga tersangka selalu menunduk, mengenakan jaket, dan menutupi wajah mereka dengan masker.

Pengawalan ini dilakukan untuk memastikan keamanan proses pemindahan dan mencegah hal-hal yang tidak diinginkan selama perjalanan menuju Jakarta.

Di Jakarta, mereka akan menjalani penyelidikan lebih mendalam yang melibatkan satuan-satuan khusus dari kepolisian, guna mengungkap seluruh jaringan serta modus operandi yang mereka gunakan dalam distribusi narkotika.

Penangkapan T, A, dan M tidak lepas dari kasus besar yang telah lebih dulu mengarah pada penangkapan seorang wanita berinisial H, yang diduga merupakan bos dari jaringan narkoba di Jambi.

H ditangkap oleh aparat kepolisian pada Rabu, 9 Oktober 2024, di sebuah lokasi di Jakarta Barat.

H disebut-sebut memiliki peran sentral dalam jaringan distribusi narkotika di Jambi dan beberapa wilayah lainnya.

Berdasarkan informasi yang diperoleh dari pihak kepolisian, H memiliki jaringan yang cukup luas dengan sejumlah kaki tangan yang tersebar di beberapa daerah.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan