Pesona Pulau Sebesi Lampung Selatan, Minimal Sekali Seumur Hidup Datang Kesini !

Pulau Sabesi dengan pemandangan Gunung Krakatau-Foto : Google Maps @Imas Uliyah-

PLESIRAN, KORANPALPSO.COM - Pulau Sebesi, sebuah permata tersembunyi di Kecamatan Rajabasa, Lampung Selatan, Provinsi Lampung, telah lama menjadi tujuan wisata favorit di wilayah tersebut.

Terletak di sebelah timur Laut Gugusan Pulau Krakatau, selatan Pulau Sebuku, dan timur Pulau Serdang dan Legundi, Pulau Sebesi menawarkan keindahan alam yang menakjubkan dan sejarah yang mendalam sebagai saksi letusan dahsyat Gunung Krakatau pada tahun 1883.

Dengan luas sekitar 2.620 hektar dan pantai sepanjang sekitar 19,55 kilometer persegi, Pulau Sebesi menawarkan berbagai aktivitas wisata alam yang menarik.

Bagi pengunjung yang ingin menikmati keindahan pulau ini, perjalanan dimulai dari Tugu Kota Kalianda, Lampung Selatan, menuju Dermaga Canti.

BACA JUGA:Menikmati Liburan Keluarga yang Tak Terlupakan di Destinasi Wisata Indonesia

BACA JUGA:Menjelajahi Keindahan Lembah Lohe Sulawesi Selatan, Tempat Terbaik Ngecamp Bak Negeri Dongeng !

Dari sana, perjalanan dilanjutkan dengan menaiki kapal menuju Pulau Sebesi dengan biaya sekitar Rp 50.000 per orang dan waktu tempuh sekitar dua jam.

Sesampainya di Pulau Sebesi, para wisatawan disuguhi pemandangan alam yang begitu mempesona: Gunung Anak Krakatau yang menjulang di kejauhan, deretan pohon kelapa yang menambah kesan tropis, pasir pantai yang bersih, dan biota laut yang melimpah di tepian pantai.

Suasana sepoi-sepoi angin dengan deburan ombak menjadi pelengkap yang sempurna bagi pengunjung yang mencari ketenangan dari hiruk pikuk kehidupan kota.

Di Pulau Sebesi, terdapat beragam aktivitas yang dapat dinikmati oleh para pengunjung.

BACA JUGA:Liburan Seru dan Hemat di Pantai Nirwana Padang : Surga Tersembunyi di Sumatera Barat !

BACA JUGA:Menjelajahi Keindahan Alam Pulau Padar: Petualangan Trekking dan Pemandangan Matahari Terbenam yang Memukau

Mulai dari snorkeling di pulau-pulau kecil sekitar Pulau Sebesi, seperti Pulau Sebuku Kecil, hingga berenang, diving, dan mancing.

Pengunjung juga dapat mengeksplorasi pulau-pulau kecil sekitar Pulau Sebesi dengan menyewa perahu lokal.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan