Yuk Kenali ! Ini Tanda Penyakit Ginjal yang Perlu Diwaspadai : Nomor 1 Jarang Kita Sadari

Kamis 14 Mar 2024 - 06:00 WIB
Reporter : Dahlia
Editor : Zen Bae

PALEMBANG - Penyakit ginjal merupakan salah satu masalah kesehatan yang serius dan bisa berakibat fatal jika tidak ditangani dengan tepat.

Dr. Pringgodigdo Nugroho, Sp.PD-KGH, seorang dokter spesialis penyakit dalam konsultan ginjal dan hipertensi dari Rumah Sakit Universitas Indonesia, mengingatkan akan tanda-tanda penyakit ginjal tahap lanjut yang perlu diwaspadai, terutama pada orang muda.

Menurut Dr. Pringgodigdo, ada beberapa gejala yang mungkin muncul saat seseorang mengalami gangguan pada ginjalnya. Gejala tersebut antara lain:

BACA JUGA:Setelah Sahur Langsung Tidur, Hati-Hati Ada Bahaya Mengancam!

BACA JUGA:Rahasia Puasa Sukses : Kenali Pola Nutrisi Sehat yang Mampu Mengoptimalkan Kinerja Tubuh !

1. Kaki Bengkak

Ketika fungsi pembuangan toksin oleh ginjal menurun, cairan bisa menumpuk di dalam tubuh, menyebabkan pembengkakan pada kaki.

2. Perut Buncit

Penumpukan cairan juga bisa terjadi di bagian perut, menyebabkan perut terasa buncit.

BACA JUGA:Anak-anak dengan Mata Malas Berisiko Tinggi Mengalami Penyakit Serius di Masa Dewasa

BACA JUGA:Manfaat Puasa untuk Lambung : Mengurangi Keparahan Maag dan GERD dengan Pola Makan Teratur !

3. Mual dan Muntah

Toksin yang menumpuk dalam tubuh dapat menyebabkan mual dan muntah.

Gejala-gejala ini dapat menjadi tanda-tanda bahwa fungsi ginjal telah menurun signifikan.

Namun, penting untuk dicatat bahwa pada tahap awal, seseorang mungkin tidak merasakan gejala apapun karena daya cadang ginjal yang cukup besar, yaitu sampai empat kali dari kebutuhan normal.

Kategori :