Saat kebakaran terjadi, korban sendiri ditemukan sedang berada di kamar mandi.
"Waktu pintu berhasil didobrak, korban ada di kamar mandi dan dari luar cuma kelihatan ujung kakinya saja," jelas Nur.
Ketua RT 07 Kelurahan Lubuk Tanjung menjelaskan bahwa korban yang tewas tinggal sendirian di mess nomor 3.
BACA JUGA:Astaga ! Ibu Tega Bunuh Anak Kandung yang Masih Balita dengan Cara Diracun
BACA JUGA:Kapolda Ungkap Motif Lain dari Kasus Dilaporkannya 2 Oknum Perwira Polres Banyuasin
"Dia tinggal sendirian karena masih bujangan, kalau yang lain susah berkeluarga semua," terang Jauhari.
Sementara itu, Ray penghuni mess nomor 2, mengungkapkan bahwa dia tidak mengetahui persis awal kejadian karena saat itu sedang berada diluar. Dia mendapatkan telepon dari anak tirinya, Stela, yang memberitahu bahwa rumah mereka sedang terbakar.
"Saat saya sampai, api sudah membesar," ungkap Ray.
Pada saat kejadian, api telah menjalar di atap antara kediaman Ray dan kediaman korban, membuat situasi semakin sulit untuk dikendalikan.
Seluruh mes yang terlibat dalam kebakaran tersebut, yang berjumlah 4 pintu, habis terbakar dan hanya menyisakan puing-puing.
Tim Inafis dari Polres Lubuklinggau dan Unit Pidum Polres Lubuklinggau terlihat sedang melakukan penyelidikan dan meminta keterangan dari para korban kebakaran.
Namun, Kapolres Lubuklinggau, AKBP Indra Arya Yudha, melalui Kasat Reskrim AKP Hendrawan, menegaskan bahwa pihaknya belum bisa memberikan keterangan apapun karena penyelidikan masih berlangsung.
"Tim sedang bekerja, jadi belum bisa memberi keterangan apapun, nanti kalau sudah selesai baru kita ekspos," tutur Hendrawan. ***