Kapolres Prabumulih Pimpin Latihan Menembak, Asah Kemampuan Satreskrim dan Personel Polsek

Senin 01 Sep 2025 - 19:00 WIB
Reporter : Prabu
Editor : Yuli

KORANPALPOS.COM – Dalam rangka meningkatkan profesionalisme, kesiapsiagaan, dan kemampuan personel khususnya dalam penggunaan senjata api, jajaran Satuan Reserse Kriminal (Satreskrim) Polres Prabumulih bersama unit reskrim di lingkungan polsek menggelar latihan menembak bersama.

Kegiatan ini berlangsung pada Senin, 1 September 2025, di Lapangan Tembak Wicaksana Laghawa, Polres Prabumulih.

Latihan menembak tersebut dipimpin langsung oleh Kapolres Prabumulih, AKBP Bobby Kusumawardhana SH SIK MSi.

BACA JUGA:Melalui Beasiswa, Pemkab OKI Dukung Pendidikan Mahasiswa Uniski

BACA JUGA:Aman Kondusif, Muara Enim Kompak Jaga Kamtibmas

Turut hadir mendampingi, Kasat Reskrim AKP H Tiyan Talingga ST MT, Kasat Intelkam Iptu Romy Apriadi SPSi, Kasi Propam AKP Yundri SH MH, Kapolsek Prabumulih Timur AKP Alias Suganda SH, serta sejumlah personel dari berbagai satuan lainnya.

Dalam keterangannya, Kapolres Prabumulih menegaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk terus mengasah kemampuan para personel, khususnya anggota Satreskrim yang sering kali bersentuhan langsung dengan berbagai situasi berisiko tinggi di lapangan.

“Latihan menembak bersama ini melibatkan seluruh personel Satreskrim Polres Prabumulih maupun reskrim di jajaran polsek. Tujuannya untuk melatih kembali keterampilan menembak agar tetap terjaga dan semakin baik,” ungkap AKBP Bobby usai kegiatan.

BACA JUGA:Melalui Beasiswa, Pemkab OKI Dukung Pendidikan Mahasiswa Uniski

BACA JUGA:GPM Salurkan 5 Ton Beras Untuk Warga

Menurutnya, latihan menembak tidak bisa dilakukan secara instan, melainkan harus terus dilatih secara rutin.

Karena itu, agenda seperti ini sudah menjadi kegiatan wajib yang dilaksanakan secara berkala di Polres Prabumulih.

“Menembak ini keterampilan yang harus diasah. Dengan latihan rutin, kemampuan anggota akan lebih siap menghadapi tantangan di lapangan. Apalagi saat ini kondisi dan situasi menuntut seluruh personel agar memiliki keterampilan yang mumpuni, baik dalam menghadapi pelaku tindak pidana maupun menjaga keselamatan masyarakat,” jelasnya.

BACA JUGA:Rektor Uniski Minta Para Sarjana Tetap Menjaga Tanggungjawab Akademis dan Moral

BACA JUGA:Kejurda Bupati Cup Bola Voli 2025: Black Sumatera dan Aroma Grup Raih Gelar Juara

Kategori :