Serap Aspirasi Masyarakat: Iman Zikri Perjuangan Rehab Jalan dan Bangun Poros di Pedamaran!

Kamis 21 Nov 2024 - 07:00 WIB
Reporter : Diansyah
Editor : Dahlia

OKI,KORANPALPOS.COM - Kunjungan kerja dalam rangka Masa Reses 1 Masa Sidang 1 Tahun 2024-2025. Anggota DPRD OKI Daerah Pemilihan (dapil) VIII, Iman Zikri turun ke Kecamatan Pedamaran dan Pedamaran Timur.

Banyak keinginan masyarakat yang disampaikan saat Imam Zikri turun langsung menyerap aspirasi yang disampaikan masyarakat di dapilnya.

Mulai dari rehab jalan hingga pembangunan jalan poros di dusun hingga desa juga disampaikan langsung masyarakat.

Kades Pedamaran IV, Erson mewakili  masyarakat mengaku, pihaknya meminta dilakukan rahab jalan setapak 600 meter x2,5 meter di dusun III. Kemudian pembangunan jembatan bertiang 500 meter x2,6 meter dan tinggi 4 meter di Dusun III.

BACA JUGA:Dukung Program Ketahanan Pangan : Lapas Muara Enim Maksimalkan Lahan Kosong

BACA JUGA:Pj Gubernur Sumsel Apresiasi Inovasi Sinderela

Kantor Kepala Desa rancang baru 6 x 15 meter Dusun III.Pembuatan sumur bor 3 unit Dusun 1 RT 15, Dusun II RT 06 dan  Dusun V RT 18 serta  Aspal jalan dalam  desa hingga  pembuatan siring." Ini yang kami butuhkan mohon diperjuangkan," harapnya, Rabu, 20 November 2024.

Kemudian, di Kecamatan Pedamaran Timur tepatnya din Desa Sumber Hidup, Marwoto  mengusulkan untuk pembangunan jalan poros desa dan jalan-jalan lorong Dusun Desa Sumber Hidup sepanjang 4 kilometer

Ada juga Hafiz  warga Desa Desa Sukaraja Kecamatan Pedamaran meminta  pembangunan Irigasi Pertanian Dusun IV sepanjang 2 km, Peremajaan Sungai  Dusun IB 1 km dan Jalan Usaha Tani Desa Sukaraja 2,5 km.

Sementara itu, Anggota DPRD OKI, Imam Zikri mengungkapkan, semua yang disampaikan dan diusulkan masyarakat sudah dicatat dan akan dibahas bersama anggota DPRD lainnya di dapilnya.

BACA JUGA:Pencegahan Penyalahgunaan Anggaran : Bawaslu Prabumulih Gandeng Kejaksaan Negeri !

BACA JUGA:Tari Setabik Muba Raih Sertifikat Warisan Budaya tak Benda Indonesia 2024

"Saya akan semaksimal mungkin untuk memperjuangkan apa yang diinginkan masyarakat di dapil saya,"terangnya.

Karena ia sudah diamanahkan masyarakat untuk menjadi wakil rakyat. Semoga apa yang dilakukan nantinya bisa terealisasi.

Ini merupakan kegiatan reses pertama setelah dirinya dilantik menjadi Anggota DPRD OKI bersama Anggota Dewan lainnya Periode 2024-2029. *

Kategori :