Misteri Mayat Wanita di Bawah Jembatan Tanjung Senai Belum Terkuak !

Selasa 20 Aug 2024 - 16:12 WIB
Reporter : Isro
Editor : Dahlia

OGANILIR, KORANPALPOS.COM - Warga Kabupaten Ogan Ilir, Sumatera Selatan, digemparkan oleh penemuan mayat seorang wanita yang belum diketahui identitasnya. 

Mayat tersebut ditemukan mengapung di bawah Jembatan Pesona, kawasan Tanjung Senai, Indralaya, pada Senin, 19 Agustus 2024, sekitar pukul 18.00 WIB. 

Kejadian ini sontak menarik perhatian warga yang sedang berada di lokasi, baik yang sedang bersantai di jembatan maupun yang sedang menyaksikan berbagai perlombaan dalam rangka perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia.

Jembatan Pesona Tanjung Senai dikenal sebagai salah satu ikon Kabupaten Ogan Ilir yang sering menjadi tempat berkumpulnya warga, terutama pada sore hari. 

BACA JUGA:Sebabkan Terduga Pelaku Curanmor Terbunuh : Warga Sentul Diamankan Polisi !

BACA JUGA: Remaja Putri yang Jatuh dari Pohon Pinang Dirujuk ke RS Hermina Palembang : Begini Kondisi Terakhirnya !

Pemandangan yang indah serta suasana yang tenang seringkali mengundang banyak orang untuk sekadar menikmati sore hari atau berburu momen matahari terbenam. 

Namun, sore itu, suasana berubah drastis ketika seorang warga yang sedang berada di atas jembatan melihat sesuatu yang mencurigakan mengapung di bawah jembatan.

Dalam hitungan menit, kabar penemuan mayat tersebut menyebar cepat di kalangan warga yang berada di sekitar jembatan.

Keramaian yang awalnya penuh canda tawa dan sorak-sorai perlombaan, mendadak berubah menjadi kepanikan dan rasa penasaran. 

BACA JUGA:Kasi Kesos Lempuing Jaya Divonis 2 Tahun, JPU Kejari OKI Nyatakan Banding

BACA JUGA:Tampang Pelaku Penipuan dan Penggelapan RP 140 Juta di Ogan Ilir, Akui Untuk Judi Online dan Bisnis BBM Ilegal

Warga yang penasaran mulai mendekati lokasi penemuan untuk melihat lebih dekat, sementara sebagian lainnya memilih untuk segera melaporkan temuan tersebut ke pihak berwajib.

Mendapatkan laporan dari warga, petugas dari Polsek Indralaya segera bergerak menuju lokasi untuk melakukan evakuasi dan penyelidikan lebih lanjut. 

Kapolsek Indralaya, AKP Junardi, melalui Kanit Reskrimnya, Ipda Agus Akbar, yang lebih dikenal dengan sebutan Agus Tembak, membenarkan penemuan mayat tersebut. 

Kategori :