Ogan Komering Ulu Sumatera Selatan Diterjang Banjir Bandang : Ketingian Air Mencapai 2 Meter !

Warga Kabupaten OKU menyelematkan barang berharga dari banjir bandang, Kamis 23 Mei 2024-FOTO : ANTARA-

BATURAJA, KORANPALPOS.COM - Kabupaten Ogan Komering Ulu, Sumatera Selatan (Sumsel), dilanda banjir bandang pada Kamis (23/5) dini hari akibat meluapnya Sungai Ogan.

Manajer Pusat Data Operasional Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Ogan Komering Ulu, Gunalfi, menyatakan bahwa Sungai Ogan meluap sekitar pukul 01.00 WIB, menyebabkan terjadinya banjir bandang di beberapa wilayah.

"Banjir telah merendam sejumlah kecamatan di Kabupaten Ogan Komering Ulu seperti Ulu Ogan, Peninjauan, Semidang Aji, Lengkiti, Baturaja Timur, dan Baturaja Barat, dengan ketinggian air mencapai 1-2 meter," ujar Gunalfi di Baturaja.

BACA JUGA:Banjir Merendam Ratusan Rumah Warga di Lawang Kidul Kabupaten Muaraenim : Ini Imbauan untuk Warga !

BACA JUGA:11 Kecamatan di OKU Rawan Banjir dan Tanah Longsor

Menurutnya, BPBD sedang melakukan pendataan terkait dampak banjir tersebut dan berharap tidak ada korban jiwa.

BPBD Ogan Komering Ulu telah menurunkan personel dan perahu karet untuk membantu evakuasi warga yang terdampak banjir sebagai langkah antisipasi terhadap potensi korban jiwa.

Salah seorang warga, Devi, dari Desa Pusar, Kecamatan Baturaja Barat, mengungkapkan bahwa dia terpaksa mengungsi karena rumahnya terendam banjir hingga mencapai dua meter.

BACA JUGA:Pj. Bupati OKU Lepas Bantuan untuk Korban Banjir

BACA JUGA:BPBD OKU Data 13.600 Rumah Warga Terendam Banjir

"Air naik dengan cepat dan masuk ke dalam rumah, sehingga banyak barang berharga yang tidak bisa diselamatkan," kata Devi.

Menurutnya, bencana kali ini lebih parah dibandingkan banjir sebelumnya yang terjadi awal bulan lalu karena datang secara tiba-tiba.

"Untuk sementara waktu, saya terpaksa mengungsi ke rumah keluarga, mengingat debit air Sungai Ogan terus meningkat," tambahnya.

BACA JUGA:OKU Selatan Dihantam Banjir, Ratusan Rumah Warga Terendam

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan