Harga Pangan 20 November 2024 : Cabai Merah Keriting Turun Drastis hingga Rp25.980 per Kilogram !

Harga cabai merah keriting turun drastis hingga Rp25.980 per kg-Foto : Antara-

BACA JUGA:Harga Pangan 14 November 2024 : Harga Bawang Merah Naik, Tercatat Rp37.410 per Kilogram !

Selain cabai merah keriting, cabai rawit merah juga mengalami penurunan harga yang cukup besar, yakni sebesar Rp3.020 atau 7,32 persen menjadi Rp38.210 per kg.

Hal ini memberikan sedikit kelonggaran bagi konsumen yang selama ini terbebani oleh lonjakan harga cabai.

Di sektor daging, harga daging sapi murni turun sebesar Rp5.410 atau 4,02 persen menjadi Rp129.220 per kg.

BACA JUGA:Harga Pangan 13 November 2024 : Daging Ayam Capai Rp38.070 per Kilogram !

BACA JUGA:Harga Pangan 12 November 2024 : Daging Sapi Turun Jadi Rp130.350 per Kilogram !

Namun, harga daging ayam ras mengalami sedikit kenaikan sebesar Rp210 atau 0,58 persen menjadi Rp36.320 per kg.

Sementara itu, telur ayam ras turun sebesar Rp500 atau 1,77 persen menjadi Rp27.810 per kg.

Untuk komoditas minyak goreng, harga minyak goreng kemasan sederhana mengalami penurunan sebesar Rp610 atau 3,32 persen menjadi Rp17.760 per kg.

Sedangkan harga minyak goreng curah turun sebesar Rp490 atau 2,88 persen menjadi Rp16.530 per kg.

Komoditas lain seperti tepung terigu curah mencatatkan penurunan harga sebesar Rp580 atau 5,73 persen menjadi Rp9.550 per kg.

Sementara itu, tepung terigu non-curah turun sebesar Rp440 atau 3,36 persen menjadi Rp12.670 per kg.

Harga gula konsumsi juga menunjukkan tren penurunan, yakni sebesar Rp260 atau 1,45 persen menjadi Rp17.670 per kg.

Sedangkan harga kedelai biji kering (impor) turun sebesar Rp40 atau 0,38 persen menjadi Rp10.520 per kg.

Di sektor hasil laut, harga beberapa jenis ikan mencatatkan penurunan. Harga ikan kembung turun sebesar Rp1.620 atau 4,37 persen menjadi Rp35.430 per kg.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan