Update ! Harga Emas Antam 5 Oktober 2024 : Melonjak Rp11.000 Jadi Rp1,482 Juta per Gram

Harga emas batangan produksi PT Aneka Tambang Tbk (Antam) mengalami kenaikan signifikan pada Sabtu, 5 Oktober 2024-Foto: Dokumen Palpos-

KORANPALPOS.COM - Harga emas batangan produksi PT Aneka Tambang Tbk (Antam) mengalami kenaikan signifikan pada Sabtu, 5 Oktober 2024.

Berdasarkan pemantauan di laman resmi Logam Mulia Antam, harga emas per gram melonjak sebesar Rp11.000, sehingga mencapai Rp1.482.000 per gram.

Kenaikan harga emas ini menambah tren positif pergerakan harga emas batangan dalam beberapa waktu terakhir, di tengah gejolak ekonomi global yang turut mempengaruhi harga komoditas emas.

BACA JUGA:Update ! Harga Emas Antam 4 Oktober 2024 : Naik Lagi Rp2.000 Jadi Rp1,471 Juta per Gram

BACA JUGA:Update ! Harga Emas Antam 3 Oktober 2024 : Naik Rp5.000 jadi Rp1,469 Juta per Gram

Kenaikan harga emas Antam ini menimbulkan perhatian, terutama bagi para investor dan masyarakat yang menggunakan emas sebagai instrumen investasi.

Harga emas kerap dianggap sebagai salah satu bentuk perlindungan terhadap ketidakpastian ekonomi, terutama ketika inflasi tinggi atau terjadi ketidakstabilan pasar keuangan global.

Selain harga jual emas batangan, harga buyback (penjualan kembali) juga mengalami perubahan.

BACA JUGA:Update ! Harga Emas Antam 2 Oktober 2024 : Naik Rp12.000, Mencapai Rp1,464 Juta per Gram

BACA JUGA:Update ! Harga Emas Antam 1 Oktober 2024 : Merosot Rp12.000, Kini Jadi Rp1,452 Juta per Gram !

Sabtu pagi ini, harga buyback emas Antam tercatat menjadi Rp1.319.000 per gram.

Harga buyback ini mengacu pada harga yang akan diterima oleh konsumen ketika menjual kembali emas batangan kepada PT Antam.

Perubahan harga emas, baik harga jual maupun harga buyback, sering kali dipengaruhi oleh fluktuasi harga emas di pasar internasional serta nilai tukar rupiah terhadap dolar AS.

BACA JUGA:Comeback ke Timnas Indonesia, Jordi Amat Kian Lapar dan Bersemangat untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan