Akuntanbilitas Kinerja Pemkot Prabumulih Nilai B
Pj Wako Prabumulih, H Elman didampingi Pj Sekda dan Inspektur Daerah memimpin rakor dengan OPD, Camat dan Lurah se-Kota Prabumulih-Foto: Prabu-
Elman juga menggarisbawahi pentingnya peningkatan disiplin dan dedikasi dalam melayani masyarakat.
Ia berharap semua pegawai, mulai dari tingkat kelurahan hingga puskesmas, memiliki semangat yang sama untuk meningkatkan kualitas pelayanan publik.
BACA JUGA:Evaluasi Kinerja Penjabat Kepala Daerah Triwulan I : Sandi Paparkan 10 Indikator Prioritas !
BACA JUGA:Isu Mutasi Jabatan Merebak : Ini Tanggapan Penjabat Walikota Prabumulih !
Selain kinerja pelayanan, Elman juga menyoroti pentingnya fasilitas, sarana, dan prasarana umum yang memadai untuk mendukung pelayanan publik.
Ia menyebutkan bahwa Pemkot Prabumulih terus berupaya menyediakan fasilitas yang terbaik untuk masyarakat.
“Nah, terkait sarana dan prasarana, tidak cukup hanya laporan dari staf saja, kita lihat langsung kondisinya dan setelah itu kita anggarkan untuk perbaikan sehingga pelayanannya cepat,” kata Elman.
Menurutnya, fasilitas yang baik akan mendukung kinerja pelayanan yang optimal.
BACA JUGA:Kejari OKU Terbitkan 671 KIA Melalui Program Adyaksa Peduli Anak Umang
BACA JUGA:Kejari OKU Pulihkan Keuangan Negara Sebesar Rp982.394.619
Oleh karena itu, Pemkot Prabumulih berkomitmen untuk terus menganggarkan perbaikan dan peningkatan sarana prasarana yang dibutuhkan oleh masyarakat.
Elman mengungkapkan beberapa rencana untuk meningkatkan kinerja Pemkot Prabumulih dalam penilaian SAKIP ke depan.
Salah satunya adalah dengan memperkuat koordinasi antar-OPD dan meningkatkan transparansi dalam pengelolaan anggaran.
“Koordinasi antar-OPD harus lebih solid, dan kita juga harus transparan dalam pengelolaan anggaran agar semua bisa berjalan dengan baik dan sesuai target,” pungkasnya. ***