KESEHATAN,KORANPALPOS.COM - Lobak merupakan sayuran yang menyimpan banyak manfaat untuk kesehatan.
Lobak merupakan keluarga Cruciferae, memiliki kandungan nutrisi yang sangat beragam, mulai dari vitamin A, C, E, dan B kompleks hingga mineral seperti kalsium, potassium, zat besi, serta kandungan lainnya.
Lobak juga kaya akan serat yang penting untuk pencernaan yang sehat.
Kandungan nutrisi dalam lobak
BACA JUGA:Manfaat Buah Srikaya untuk Kesehatan
BACA JUGA:Ini Dampak Buruk dari Alergi Susu Sapi pada Anak
Lobak mengandung sejumlah vitamin dan mineral yang sangat baik untuk kesehatan.
Vitamin A, C, E, serta berbagai jenis vitamin B, termasuk folat, menjadikan lobak sebagai sumber nutrisi yang sangat baik.
Mineral penting seperti mangan, magnesium, potassium, zat besi, tembaga, dan kalsium turut melengkapi khasiat lobak sebagai sayuran yang mampu memberikan manfaat kesehatan yang besar.
Manfaat lobak bagi kesehatan
BACA JUGA:Daun Nangka Bermanfaat Untuk Melancarkan ASI dan Mengobati Sakit Gigi
BACA JUGA:Minyak Kelapa Dapat Mengencangkan Kulit, Melembapkan Kulit Serta Mengobati Jerawat
1. Mencegah kanker
Kandungan antioksidan dan senyawa fitokimia seperti glukosinolat dalam lobak telah terbukti memiliki efek pencegahan terhadap berbagai jenis kanker, termasuk kanker usus besar, payudara, dan dubur.
Senyawa-senyawa ini tidak hanya membantu dalam pencegahan, tetapi juga dapat memperlambat pertumbuhan sel kanker.