BATURAJA - Penjabat (Pj) Bupati OKU, H Teddy Meilwansyah meminta kepada seluruh puskesmas yang ada di wilayahnya agar meningkatkan pelayanan kepada masyarakat di wilayah masing-masing.
"Maksimalkan pelayanan dan berikan yang terbaik untuk masyarakat. Jangan dibeda-bedakan mau masyarakat kurang mampu atau yang lain. Mau dia lagi sakit apapun harus diberikan pelayanan yang terbaik," tegas mantan Kepala Dinas Pendidikan OKU itu, Selasa (14/11). Menurut Teddy, kesehatan merupakan dasar hidup manusia dan menjadi program prioritas dan sangat diperlukan disamping program pendidikan. BACA JUGA:Teddy Tinjau Pelaksanaan Seleksi Kompetensi PPPK Teddy juga menuturkan kesehatan merupakan program penting selain dari program pendidikan. Namun Keduanya harus berjalan seimbang untuk kemajuan dan kesejahteraan masyarakat. “Antara kesehatan dan Pendidikan harus berjalan seimbang, karena percuma pintar kalau kondisi kita sakit dan juga sebaliknya, jadi harus seimbang,” ujarnya. Dikatakan Teddy, pembangunan kesehatan itu bukan hanya pada pembangunan infrastruktur saja namun juga pembangunan pada Sumber Daya Manusia. BACA JUGA:Iqbal : Hujan Belum Merata di OKI, Terdata 32 Hotspot “Saya tadi sudah meminta kepada tim Surveryor agar memberikan penilaian yang adil dan fair. Jika memang penilaiannya layak untuk menaikan puskesmas ini maka berikan penilaian yang terbaik sehingga puskesmas ini bisa mendapat predikat paripurna,” tandasnya. Sementara Sekretaris Dinas Kesehatan OKU, Rojali mengatakan, pihaknya melakukan Re Akreditasi terhadap seluruh puskesmas yang ada di daerah itu. "Total ada 18 puskesmas yang akan dilakukan Re Akreditasi," tegasnya. BACA JUGA:Perusahaan Sepakat Persolek Jembatan Lalan Dikatakan Rojali, akreditasi ini berlaku selama 3 tahun, sebelumnya akreditasi ini telah dilaksanakan. Kegiatan ini adalah pembaharuan atau penilaian kembali untuk peningkatan mutu pelayanan. Akreditasi ini dilaksanakan selama 3 hari kerja dengan seluruh aktifitas Puskesmas diambil alih oleh tim suveryor. “Akhir Desember ini ditargetkan 18 Puskesmas selesai di Akreditasi. Kita juga merencanakan Puskesmas ini dijadikan Puskesmas BLUD. Kami telah melakukan studi banding mencari refrensi untuk mewujudkan hal tersebut,” tandasnya. Dalam kesempatan itu juga, Pj Bupati OKU H Teddy Meilwansyah juga membagikan makanan tambahan untuk balita yang menderita kekurangan gizi. (len)
Kategori :