DEWAN Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Prabumulih menggelar rapat paripurna dengan agenda penyampaian rekomendasi DPRD Kota Prabumulih terhadap LKPJ Walikota Prabumulih tahun anggaran 2023, di ruang paripurna DPRD Kota Prabumulih, Selasa (30/4).
Rapat paripurna yang dipimpin langsung Ketua DPRD, Sutarno SE MIKom diampingi Wakil Ketua I, H Ahmad Palo SE dan Wakil Ketua II, Ir Dipe Anom serta diikuti anggota DPRD Prabumulih itu, dihadiri langsung Penjabat (Pj) Walikota Prabumulih, H Elman ST MM, Sekda Drs Aris Priadi MSi, Sekwan Heryani SE MSI, kepala OPD, camat dan lurah se kota Prabumulih.
Ketua DPRD Kota Prabumulih, Sutarno SE MIKom mengatakan ada banyak rekomendasi yang disampaikan oleh DPRD Kota Prabumulih kepada pemerintah kota (pemkot) Prabumulih.
BACA JUGA:9 Fraksi di DPRD Sumsel Sampaikan Pandangan Umum Terhadap 6 Raperda
BACA JUGA:Pemkot Prabumulih Gelar Musrenbang RPJPD 2024-2025 dan RKPD 2025
“Jadi rekomendasi tersebut harus dijalankan, setiap OPD ada rekomendasi dari kita nanti kita sampaikan juga ke Kementerian dalam negeri,” ungkap Sutarno ketika diwawancarai usai paripurna.
Dikatakannya, dengan adanya rekomendasi tersebut diharapkan kedepan pemerintah dapat lebih baik lagi dalam menjalankan program kerja yang telah disusun dan juga lebih meningkatkan pelayanan kepada Masyarakat.
Sementara, Pj Walikota Prabumulih, H Elman ST MM, mengatakan bahwa pihaknya akan segera menindaklanjuti rekomendasi dari DPRD Kota Prabumulih.
“Akan kami rapatkan dengan kepala-kepala OPD apa yang menjadi rekomendasi DPRD, baik masalah kinerja ataupun yang lainnya agar kedepan dapat lebih baik lagi,” tuturnya. (adv/abu)
BACA JUGA:Rapat Paripurna Pembahasan LKPJ Bupati OI Tahun Anggaran 2023 Berlangsung Khidmat
BACA JUGA:Salat Ied 1445 H Bersama Warga, Pj Wako Prabumulih Ajak Masyarakat Jaga Kerukunan