KORANPALPOS.COM - Tim Opsnal Macan Linggau dari Unit Pidana Umum (Pidum) Sat Reskrim Polres Lubuklinggau melaksanakan patroli hunting, yakni metode patroli di mana petugas polisi aktif bergerak di berbagai lokasi yang dianggap rawan untuk mengawasi dan mencegah terjadinya tindak kriminal.
Kegiatan ini dilaksanakan Senin malam (4-11-2024) sebagai bentuk upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat serta mencega tindakan kriminal di wilayah hukum Polres Lubuklinggau.
Patroli yang dipimpin langsung oleh Kanit Pidum Sat Reskrim Polres Lubuklinggau Ipda Suwarno, dimulai dari wilayah Kecamatan Lubuklinggau Utara, dilanjutkan ke Kecamatan Lubuklinggau Selatan, Kecamatan Lubuklinggau Timur, dan diakhiri di wilayah Lubuklinggau Barat.
Seluruh personel Opsnal Unit Pidum yang dikenal sebagai Macan Linggau ini menyusuri area-area yang dianggap rawan, seperti kawasan perumahan, pusat keramaian, serta jalan utama yang sering menjadi target aksi kriminal. Dengan strategi “patroli hunting,” tim bertugas mempersempit ruang gerak pelaku kejahatan, sekaligus memastikan kenyamanan masyarakat di wilayah patroli.
BACA JUGA:Jadi Pendonor Darah Terbanyak, PT OKI Pulp And Paper Mills Catat Rekor
BACA JUGA:Menangkan Gugatan Perdata Hutan Kota: Pj Bupati OKI Apresiasi Kejari!
Pelaksanaan patroli berlangsung kondusif. Masyarakat yang menyaksikan aktivitas Macan Linggau memberikan respon positif dan merasa lebih aman dengan kehadiran polisi di lingkungan mereka. Kegiatan ini diharapkan dapat terus meningkatkan rasa aman dan nyaman bagi warga Lubuklinggau.
Kapolres Lubuklinggau AKBP Bobby Kusumawardhana, melalui Kanit Pidum Ipda Suwarno, m nj laskan bahwa patroli hunting ini akan terus digiatkan sebagai bentuk langkah preventif untuk menjaga keamanan di wilayah hukum Polres Lubuklinggau. “Kami akan terus meningkatkan patroli dan melakukan tindakan preventif agar masyarakat dapat beraktivitas dengan aman,” ungkapnya.
Diharapkan, tambahnya, angka kriminalitas di wilayah hukum Polres Lubuklinggau dapat ditekan. Keamanan yang terjaga akan memberi dampak positif terhadap kehidupan sosial masyarakat, mengurangi ketakutan atau kekhawatiran berlebih, serta menciptakan suasana kota yang kondusif.
Selain itu, dikatakan Ipda Suwarno masyarakat juga diharapkan untuk aktif dalam menjaga keamanan lingkungan, misalnya dengan melaporkan aktivitas mencurigakan kepada pihak berwajib. Kolaborasi antara aparat keamanan dan masyarakat sangat diperlukan agar keamanan dan ketertiban di Lubuklinggau tetap terjaga.
BACA JUGA:Pemerintah Desa Kijang Ulu Laporkan Misro Daud ke Kejari OKI, Ini Masalahnya!
Patroli hunting oleh Tim Opsnal Macan Linggau ini menjadi bukti nyata keseriusan Polres Lubuklinggau dalam melindungi dan melayani masyarakat. " Masyarakat diharapkan turut mendukung kegiatan ini demi keamanan dan ketertiban bersama," pungkasnya.