Mengenal Budaya dan Tradisi Suku Lahat Sumatera Selatan : Warisan Berharga dari Pegunungan Bukit Barisan !

Tugu rumah adat merupakan salah satu ikon di Kota Lahat Provinsi Sumatera Selatan-Foto : Dokumen Palpos-

LAHAT, KORANPALPOS.COM - Suku Lahat atau Jeme Lahat, merupakan salah satu suku bangsa yang memiliki warisan budaya yang kaya dan mendiami beberapa kecamatan di Kabupaten Lahat, serta wilayah lainnya di Provinsi Sumatra Selatan.

Suku Lahat terdiri dari empat kelompok yang dulu dikenal sebagai Kelompok Lekipali, yang merupakan singkatan dari Lematang, Kikim, Pasemah (atau Besemah), dan Lintang.

Mereka sebagian besar tinggal di daerah pegunungan atau area perbukitan yang subur, di mana sistem mata pencaharian hidup mereka didominasi oleh pertanian.

BACA JUGA:Mengenal Rumah Ulu : Rumah Adat Suku Komering Sumatera Selatan yang Sarat Filosofi

BACA JUGA:Jarang yang Tahu : Asal Usul Wong Palembang dari Mana ? Berikut Jejak Keturunan Sultan dan Raja Palembang

Tinggal di wilayah yang subur memungkinkan masyarakat Suku Lahat untuk mengembangkan sistem mata pencaharian yang berkelanjutan.

Bertani merupakan mata pencaharian utama mereka, dengan fokus pada tanaman perkebunan seperti karet, kopi, dan cengkeh.

Selain itu, mereka juga menanam padi, sayuran, dan palawija. Di beberapa wilayah, beternak ikan juga menjadi sumber penghasilan yang penting bagi komunitas mereka.

BACA JUGA:Jarang yang Tahu ! Tempe Merupakan Warisan Budaya Indonesia yang Diminati Dunia

BACA JUGA:Desa-desa Tertinggi di Indonesia : Salah Satunya Lokasi Warung Pecel Mbok Yem yang Tertinggi di Dunia !

Meskipun mayoritas masyarakat Suku Lahat telah memeluk agama Islam, mereka masih menjalankan kepercayaan nenek moyang mereka.

Dalam berbagai upacara adat, mereka menggabungkan ritual-ritual dalam ajaran Islam dengan kepercayaan terhadap mahluk halus.

Upacara adat seperti Sedekah Rame, yang berkaitan dengan pengelolaan sawah, menjadi salah satu contoh praktik keagamaan dan kepercayaan yang diwarisi dari generasi ke generasi.

BACA JUGA:Legenda Warung Pecel Mbok Yem : Tertinggi di Dunia, Sensasi Makan Pecel di Atas Awan !

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan