Indikasi Kecuraan di SPBU Muncul di Sekayu

Jajaran Polsek Sekayu melakukan pengecekkan di salah satu SPBU. -Foto : Romi Rivano-

SEKAYU - Kabar mengenai indikasi kecurangan yang terjadi di beberapa Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) meresahkan masyarakat menjelang Idul Fitri 1445 H. 

Dugaan praktek tidak jujur ini, seperti mencampur BBM dengan air atau mengatur meteran pengisian BBM, memicu perhatian serius dari aparat kepolisian. Kapolres Musi Banyuasin, AKBP Imam Safii Sik. Msi., menegaskan agar antisipasi dilakukan untuk mencegah dampak negatif di wilayahnya.

Imam Safii menekankan pentingnya menjaga ketertiban dan keamanan masyarakat, khususnya terkait masalah ini. 

Dalam rangka antisipasi, personel dari Polsek Sekayu telah melakukan pengecekan di dua SPBU, yaitu SPBU Balai Agung dan SPBU Serasan Jaya, pada Jumat, 29 Maret 2024. 

BACA JUGA:Pertamina-Polres Lubuklinggau Turunkan Tim, Sidak Truk Mogok Akibat BBM Campuran Air di SPBU Megang

BACA JUGA:Belasan Truk Mogok Massal Usia Isi BBM di SPBU, Ini Penyebabnya

Langkah ini dilakukan untuk memastikan bahwa tidak ada praktik kecurangan yang merugikan konsumen.

Kapolsek Sekayu, AKP Suvenfri SH, membenarkan adanya kegiatan pengecekan yang dilakukan oleh personelnya. 

Menurutnya, sampai saat ini tidak ditemukan indikasi kecurangan di dua SPBU yang berada di kota Sekayu. Ini menunjukkan bahwa sirkulasi BBM di wilayah Sekayu masih dalam kondisi aman.

Namun, Suvenfri mengingatkan masyarakat untuk tetap waspada dan proaktif. 

BACA JUGA:Aliran Sungai Semendo Tercemar Limbah : Diduga Berasal dari PT PGE Lumut Balai !

BACA JUGA:Pj Gubernur Sumsel Dorong Pembangunan Dua Jembatan Penghubung Mesuji Lampung dengan OKI

Jika ada dugaan kecurangan yang terdeteksi, masyarakat diminta untuk segera melaporkannya kepada pihak berwenang, yaitu Polsek Sekayu.

"Dengan begitu, kami dapat segera menindaklanjuti dan mengambil langkah-langkah yang diperlukan untuk menangani masalah tersebut," tegasnya.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan