PIALA EROPA 2024 : Tundukkan Denmark 2-0, Jerman Melaju ke Perempat Final !

Gelandang Jerman Jamal Musiala merayakan gol yang dicetaknya pada pertandingan 16 besar Piala Eropa 2024 melawan Denmark di BVB Stadium, Dortmund, Sabtu (29/6/2024)-FOTO : ANTARA-

PALEMBANG, KORANPALPOS.COM - Jerman berhasil menundukkan Denmark dengan skor 2-0 dalam pertandingan 16 besar Piala Eropa 2024 yang berlangsung di BVB Stadium, Dortmund, pada Sabtu malam waktu setempat atau Minggu dini hari WIB.

Kemenangan ini memastikan Jerman melaju ke babak perempat final.

Gol kemenangan Jerman dicetak oleh Kai Havertz melalui penalti dan Jamal Musiala.

BACA JUGA:PIALA EROPA 2024 : Jerman vs Denmark, Seharusnya Panser Bisa Atasi Ledakan Dinamit !

BACA JUGA:PIALA EROPA 2024 : Italia vs Swiss Berpotensi Diakhiri Adu Penalti !

Penalti Havertz terjadi di awal babak kedua setelah handball yang dilakukan oleh Joachim Andersen.

Sebelumnya, Andersen sempat mencetak gol yang tidak disahkan oleh wasit karena offside.

Musiala memastikan kemenangan Jerman dengan gol pada pertengahan babak kedua.

BACA JUGA: Brasil Jaga Asa Lolos ke Perempat Final Copa Amerika 2024

BACA JUGA:Hajar Bolivia, Uruguay ke Perempat Final Copa Amerika 2024

Pertandingan sempat tertunda selama hampir setengah jam akibat badai petir dan hujan lebat.

Wasit asal Inggris, Michael Oliver, menghentikan pertandingan pada menit ke-35 dan kedua tim meninggalkan lapangan.

Pertandingan dilanjutkan 25 menit kemudian.

BACA JUGA:Optimis Timnas Indonesia Bisa Buat Kejutan di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan