Kepala BNNK OKI Kecelakaan di Jalan Tol Kayuagung-Palembang : Begini Kondisinya !

Ghandi Marzanto, Kepala BNNK OKI-Foto : Dokumen Palpos-

OGANILIR, PALPOS.ID - Kecelakaan tragis menimpa Kepala Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Ogan Komering Ilir (OKI), Ghandi Marzanto, bersama sopirnya, Sohe, pada Selasa, 04 Juni 2024, sekitar pukul 16.40 WIB.

Insiden tersebut terjadi di Jalur Ambon KM 364, dari arah Kayu Agung menuju gerbang tol Kramasan Palembang.

Sejauh ini belum diperoleh informasi kronologis kecelakaan mobil Daihatsu Terios dengan nomor polisi BG 1376 KZ yang ditumpangi Ghandi tersebut.

BACA JUGA:Angkat Bicara, Kades Teluk Kecapi Gandeng Istri Sah dan Istri Sirih, Tunjukkan Surat Nikah

BACA JUGA:KPK Tetapkan Lebih dari 10 Orang dan Dua Korporasi sebagai Tersangka dalam Kasus DJKA

Berdasarkan informasi yang didapatkan, Ghandi mengalami patah kaki sebelah kanan dan sesak napas.

Sedangkan Sohe, sopir mobil meskipun dalam keadaan sadar, juga mengalami sesak napas.

Kedua korban  menjalani perawatan intensif di RS Bunda Jakabaring dan akan segera dirujuk ke RS Bhayangkara Palembang untuk mendapatkan penanganan medis lebih lanjut.

BACA JUGA:Kabar Duka Datang dari Polres Muratara dan Polres Lubuklinggau

BACA JUGA:Penangkapan Pelaku Pembunuhan Berlangsung Dramatis : Anggota Reskrim Polsek Merapi Terluka !

Peristiwa ini dikonfirmasi oleh Manager Operasi Waskita Sriwijaya Tol Palembang-Kayu Agung, Sabdo Hari Mukti, yang menyatakan, "Betul, kejadian tersebut terjadi di tol Kayuagung - Palembang," ujarnya saat dihubungi melalui telepon pada Rabu, 05 Juni 2024.

Kecelakaan ini mengejutkan banyak pihak, terutama rekan kerja dan keluarga korban.

Pihak kepolisian setempat juga telah melakukan olah TKP (Tempat Kejadian Perkara) untuk menyelidiki penyebab kecelakaan.

BACA JUGA:Kejadian Menegangkan di Lubuklinggau : Mantan Kepala BKD Muratara Nyaris Kena Bacok Masalah Utang !

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan