92.000 Calhaj Indonesia Telah Diberangkatkan ke Tanah Suci
Jamaah Haji Lampung yang akan berangkat ke Jeddah di Embarkasi Antara Provinsi Lampung. Bandarlampung, Jumat (24/5/2024).-FOTO : ANTARA-
PALEMBANG, KORANPALPOS.COM - Musim haji tahun ini menandai momen penting bagi umat Islam di Indonesia.
Direktur Pelayanan Haji Dalam Negeri Direktorat Jenderal Penyelenggaraan Haji dan Umrah (Ditjen PHU) Kementerian Agama (Kemenag) RI, Saiful Mujab, mengonfirmasi bahwa sekitar 92 ribu calon haji (Calhaj) Indonesia telah diberangkatkan ke Tanah Suci, Arab Saudi.
Pernyataan tersebut disampaikan setelah acara pelepasan Jamaah Calon Haji (JCH) di Embarkasi Antara, Provinsi Lampung, Bandarlampung, Jumat (24/5).
BACA JUGA: Sebanyak 72.481 Calon Haji Indonesia Sudah Tiba di Arab Saudi
BACA JUGA:Mengintip Dapur untuk Kebutuhan Jamaah Haji Indonesia : 70 Ton Bumbu Didatangkan dari Indonesia !
Saiful Mujab menjelaskan bahwa proses pemberangkatan jamaah calon haji dilakukan dalam beberapa gelombang.
"Jamaah calon haji yang sudah berangkat untuk di Madinah mencapai 40 persen melalui Jeddah dengan total 17 kloter. Jadi, totalnya sekitar 92.000 Calhaj Indonesia sudah tiba di Tanah Suci," ungkapnya.
Pada kesempatan tersebut, Saiful juga menjelaskan mengenai keberangkatan kloter JKG 30 dari Lampung yang merupakan bagian dari gelombang kedua.
BACA JUGA:56.750 Jamaah Calon Haji Indonesia Telah Tiba di Arab Saudi
BACA JUGA:Seorang Calon Jamaah Haji Asal Babel Meninggal di Palembang : Jenazah Akan Dipulangkan !
"Kelompok terbang JKG 30 Lampung yang hari ini berangkat adalah gelombang kedua, sehingga jamaah calon haji ini akan menuju Jeddah dengan langsung menggunakan pakaian ihram," jelas Saiful.
Layanan fast track yang diberikan oleh pemerintah Arab Saudi sangat membantu memudahkan proses imigrasi bagi para jamaah.
"Arab Saudi memberikan layanan fast track untuk gelombang kedua. Sehingga, calon haji tidak perlu lagi melalui proses imigrasi di Arab. Setelah berpakaian ihram, jamaah tinggal turun dari bus dan langsung dibimbing untuk memulai niat beribadah haji, miqatnya di Jeddah," terangnya.