Deklarasikan H. Mat Amin Bacawako Prabmulih : PKS Siap Lahir Batin !

Ketua DPD PKS Prabumulih, H Ben Heri SSi (tengah) saat diwawancarai wartawan usai deklarasi dukungan terhadap calon walikota H Mat Amin (kanan)--Foto: Prabu

"Pada akhirnya, kami akan menganalisis calon-calon tersebut dan melakukan survey. Hasilnya diharapkan akan tersedia sekitar bulan Juni," tambahnya.

Sementara itu, H Mat Amin SAg, yang juga merupakan anggota DPRD Prabumulih yang kembali terpilih dari PKS, menyampaikan rasa terima kasihnya kepada DPD PKS yang telah mendeklarasikan dirinya untuk ikut dalam Pilkada.

"Terima kasih ini sesuai hasil musda kita Menang Pemilu ikut pilkada, tentunya juga kita terus bergerak karena ada atau tidaknya pilkada itu sudah jadi kewajiban kita apalagi saya masih melekat sebagai anggota dewan," ujarnya.

H. Mat Amin menegaskan bahwa terkait dengan komunikasi politik, dirinya menyerahkan sepenuhnya kepada Partai PKS. 

BACA JUGA:Survei LKPI Terbaru : Alpian Maskoni Unggul Elektabilitas untuk Pemilihan Walikota Pagar Alam 2024 !

BACA JUGA:Survei LKPI: Siapa Kandidat Unggulan Menurut Nasdem di Pemilihan Walikota Lubuklinggau ?

"Kami memohon doa kepada semuanya semoga Pilkada Prabumulih ini berjalan lancar dan masyarakat kota Prabumulih ditampilkan putra-putri terbaiknya untuk melanjutkan kepemimpinan Prabumulih ke depan," tegasnya seraya menyatakan kesiapan untuk melamar dan dilamar menjadi calon kepala daerah. (abu)

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan