KORMI OKU Terima Perlengkapan Kantor dari Dana Hibah Pemkab

Suasana serah terima perlengkapan kantor milik KORMI OKU.-Foto : Eco Marleno-

Ketika ditanya tentang kegiatan KORMI di tahun 2024, Firmansyah menyebut bahwa mereka berencana untuk mengikuti ajang olahraga di tingkat nasional, yang direncanakan di Jawa Barat. Namun, ia belum dapat memastikan partisipasi KORMI OKU mengingat keterbatasan anggaran.

“Dalam waktu dekat, akan ada ajang di tingkat provinsi, mungkin di Jawa Barat. Namun, kami belum dapat memastikan apakah kami dapat mengirim perwakilan atau tidak karena kesulitan anggaran,” ujarnya.

BACA JUGA:Polres Muara Enim Beri Kue Ulang Tahun dan Coffe Bareng Bersama Buruh

BACA JUGA:Cegah Tindakan Kekerasan Anak di Pondok Pesantren

Meskipun demikian, untuk tahun 2023, KORMI OKU tetap berhasil mengikuti ajang Porprov di Provinsi Sumatera Selatan meski dengan keterbatasan anggaran.

“Meskipun pada tahun lalu, Alhamdulillah kami masih dapat berpartisipasi. Kami masih bisa mengirim perwakilan meskipun hanya mengandalkan dana seadanya atau dana dari pihak ketiga,” tutupnya. (len)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan