Pj Gubernur Sumsel Apresiasi Prestasi Kota Prabumulih

Pj. Gubernur Sumsel Agus Fatoni menghadiri HUT Kota Prabumulih ke-22, Selasa (17/10)-Foto : Prabu Agustiawan-

PRABUMULIH - Penjabat (Pj) Gubernur Sumatera Selatan, Dr Drs Agus Fatoni MSi menghadiri rapat paripurna istimewa DPRD Kota Prabumulih dalam rangka HUT Kota Prabumulih ke-22, Selasa (17/10). 

Kehadiran Pj Gubernur Sumsel tersebut disambut langsung Pj Walikota Prabumulih, H Elman ST MM didampingi Ketua dan Wakil ketua DPRD Prabumulih, Sutarno SE MIKom, H Ahmad Palo SE dan Ir Dipe Anom.

Hadir dalam paripurna tersebut, seluruh Forkopimda Kota Prabumulih dan Pj Sekda serta kepala OPD, camat, Kades dan lurah se kota Prabumulih serta tokoh masyarakat, ormas dan tokoh agama.

BACA JUGA:Beras Mahal, Pj Gubernur Imbau Masyarakat Stop Boros Pangan

Pada kesempatan itu, Pj Gubernur Sumsel, Dr Drs Agus Fatoni MSi mengajak pemkot Prabumulih, DPRD Kota Prabumulih serta seluruh lapisan masyarakat untuk menjadikan HUT Kota Prabumulih ke 22 sebagai momentum untuk mengevaluasi diri.

“Sekaligus kita jadikan untuk memulihkan semangat baru untuk bersama-sama terus membangun kota Prabumulih dengan seluruh stakeholder yang ada, menjadi kota yang sejahtera dan mandiri sebagai tercantum dalam rencana pembangunan jangka panjang Kota Prabumulih tahun 2025,” ungkap Agus Fatoni.

Pada kesempatan itu pula, pj Gubernur Sumsel Agus Fatoni mengapresiasi kinerja pemerintah kota Prabumulih yang telah banyak meraih prestasi atas capaiannya. 

BACA JUGA:Camat dan Pejabat Abai di Rapat Evaluasi Karhutla : Main HP dan Ngobrol saat Tantangan Karhutla Meningkat

“Banyak prestasi yang telah dicapai, banyak pernghargaan yang sudah diperoleh salah satunya pertumbuhan ekonomi tahun 2022 mencapai 5,6 persen ini sesuatu yang membanggangkan,” ujar Pj Gubernur Sumsel.

Selain itu sambung Agus Fatoni, dari sisi pembangunan manusia Kota Prabumulih juga sudah berada pada kategori yang tinggi dimana pada tahun 2022 tingkat IPM mencapai 75,52. 

“Kami berikan apresiasi, kemudian dari sisi yang lain prevalansi stunting juga mengalami penurunan yang sangat signifikan dari tahun 2021 sebesar 22 persen menjadi 12,3 persen pada tahun 2022 ini luar biasa. serta kemiskinan ekstrim mencapai 1,57 persen,” bebernya.

BACA JUGA:FPK Diharapkan Mampu Memperkuat Bhinneka Tunggal Ika, Rajut Tenun Kebangsaan di Ogan Ilir

BACA JUGA:Pastikan Relawan Satgas Karhutla Sehat dan Bugar, Nakes di OKI Ikut Ambil Peranan

Sementara, Pj Walikota Prabumulih, H Elman ST MM mengajak seluruh stakeholder yang ada dan seluruh masyarakat untuk bersama-sama membangun Kota Prabumulih hingga terwujud Kota Prabumulih yang maju dan sejahtera. 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan