Heboh Mobil Listrik Wuling Air EV Terbakar: Ini Penjelasan Resmi Wuling Motors !

Penjelasan resmi Wuling soal mobil listrik terbakar,-FOTO : ANTARA-

KORANPALPOS.COM - Sebuah insiden kebakaran yang melibatkan kendaraan listrik (EV) Wuling Air EV terjadi di Kota Bandung pada Sabtu malam (5/7), menyita perhatian publik dan memicu kekhawatiran tentang keamanan mobil listrik.

Namun, Wuling Motors bergerak cepat dengan memberikan klarifikasi resmi bahwa kebakaran tersebut bukan disebabkan oleh komponen baterai atau motor listrik.

Dalam pernyataan resmi yang diterima di Jakarta pada Senin (7/7), Direktur Purnajual Wuling Motors, Maulana Hakim, menegaskan bahwa komponen-komponen vital kendaraan listrik seperti high voltage battery dan motor penggerak ditemukan dalam kondisi utuh.

BACA JUGA:Aion UT Bikin Geger! EV Canggih Bergaya Futuristik Ini Siap Saingi BYD & Wuling

BACA JUGA:Resmi Hadir! Wuling Xingguang 730 Tawarkan MPV Keluarga Modern dengan Teknologi BEV, ICE, dan PHEV

Komponen vital tersebut tidak mengalami kerusakan akibat kebakaran.

Hal ini menjadi landasan awal bahwa kedua komponen tersebut bukanlah penyebab dari insiden yang terjadi.

“Komponen baterai tegangan tinggi di bawah kabin dan motor listrik di belakang mobil dalam kondisi normal setelah proses pemadaman. Dapat dipastikan bahwa keduanya tidak terkait dengan insiden kebakaran ini,” ujar Maulana.

BACA JUGA:Bersaing dengan Hyundai dan Wuling: VinFast VF6 Usung Teknologi ADAS dan Kamera 360 !

BACA JUGA:Wuling BinguoEV : Perpaduan Desain Klasik dan Fitur Modern di Tengah Tren Mobil Listrik Futuristik !

Insiden yang terjadi di kawasan Jalan Soekarno-Hatta, Bandung itu, sempat terekam dalam sebuah video amatir yang viral di media sosial.

Dalam rekaman tersebut terlihat si pemilik kendaraan panik saat melihat asap dan api keluar dari kap depan mobil mungil berwarna putih tersebut.

Hujan deras tidak cukup memadamkan api, sebelum akhirnya pemadam kebakaran tiba di lokasi dan mengendalikan situasi.

BACA JUGA:PEVS 2025: Wuling EV VAN Siap Redefinisi Kendaraan Komersial Ramah Lingkungan

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan