Dapil IX Perjuangkan Aspirasi SMA dan SMK di Muba

Anggota DPRD Sumsel Dapil IX bersama pelajar dan mahasiswa usai dialog--

Hasil Reses Tahap III Tahun 2023

ANGGOTA DPRD Sumsel asal Dapil IX siap untuk memperjuangkan aspirasi SMA maupun SMK, yang ada di Kabupaten Musi Banyuasin (Muba).

Hal ini terungkap saat reses tahap III anggota DPRD Sumsel, yang berlangsung dari tanggaal 15-22 Oktober 2023.

Reses kelompok ini diikuti Fatra Radezayansyah, ST, MM; Nyimas Sarah Halim; Susy Imelda Frederika dan  H. Ahmad Toha, SPd.I, MSi bertindak selaku koordinator.

BACA JUGA:Desa Kangkung dan Desa Melati Jaya Butuh Jembatan

Pada masa reses yang berlangsung sejak 15 hingga 22 Oktober 2023, rombongan Dapil IX mengunjungi SMAN 3 Lumpatan, SMKN 1 Plakat Tinggi, SMAN 1 Plakat Tinggi, dan SMAN  2 Plakat Tinggi.

Selain itu juga ke beberapa desa seperti Desa Beruge Kecamatan Babat Toman, Desa Air Putih ulu Kecamatan Plakat Tinggi, Desa Jirak Kecamatan Jirak Jaya, dan Desa Prumpung Raya Kecamatan Lalan.

Pada tiap pertemuan dihadiri tenaga pendidikan, tenaga administrasi sekolah, para siswa, kepala desa, tokoh masyarakat, tokoh pemuda, serta masyarakat.

BACA JUGA:Lia Anggaraini Serap Aspirasi Warga di Dapil VI

Dari pihak sekolah, banyak aspirasi yang diserap dari masing-masing pertemuan.

Aspirasi itu antara lain minta pembangunan pagar sekolah serta pengadaan sarana prasarana seperti ruang kelas dan laboratorium yang masih kurang memadai.

Sementara dari kalangan guru honor minta agar mereka bisa diusulkan untuk diangkat menjadi ASN atau pegawai pemerintah dengan status PPPK.

BACA JUGA:Memprihatinkan, SMAN 1 Jaya Pura Minta Rumbel hingga Infrastruktur Jalan

Selain itu, dari pihak desa, mengemuka aspirasi berupa usulan perbaikan infrastruktur jalan serta usulan peningkatan sumber daya manusia (SDM) petugas penghubung urusan keagamaan desa (P2UKD) untuk membantu KUA dalam bidang kepenghuluan di setiap desa dan kelurahan.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan