Memprihatinkan, SMAN 1 Jaya Pura Minta Rumbel hingga Infrastruktur Jalan

Reses tahap III anggota DPRD Sumsel di Dapil VI--

KONDISI SMAN 1 Jaya Pura Kecamatan Jaya Pura Kab. OKU Timur sangat memprihatinkan. Bukan hanya  bangunannya yang banyak rusak, tapi jumlah ruang belajarnya juga masih banyak yang kurang. 

Hal ini diungkapkan pihak sekolah saat menghadiri reses tahap III anggota Dapil IV DPRD Sumsel, yang berlangsung dari tanggal 15-22 Oktober 2023.

Hadir saat reses, H. Syarnubi, selaku Koordinator didampingi, Dra Hj Nilawati; Lindawati Syaropi, SH, MM; Efrans Effendi, SH; dan Syahruddin, ST, MM.

BACA JUGA:Dapil I DPRD Sumsel Perjuangkan Asrama Mahasiswa Poltekkes Kemenkes Palembang

Di Setiap kunjungan, rombongan dapil IV diterima Camat beserta Perangkat Kecamatan; Kades Beserta Perangkat Desa; Kepala Sekolah beserta guru, pelajar dan wali murid; serta undangan lainnya.

Adapun lokasi yang dikunjungi anggota Dapil IV pada reses tahap III tahun 2023 ini antara lain, Sekolah SMA Negeri Jaya Pura Kecamatan Jaya Pura; Desa Peracak Jaya Kecamatan Jaya Pura; Desa Negeri Ratu Kecamatan Bunga Mayang; Kelurahan Terukis Kec. Martapura; Sekolah SMK Negeri Buay Pemuka Bangsa Raja dan Desa Pemetung Basuki Kecamatan BP Peliung Kabupaten OKU Timur.

Selanjutnya rombongan dapil IV ke Desa Kurungan Nyawa 2 Kecamatan Buay Madang; Desa Pisang Jaya Kecamatan Buay Madang, Desa Taraman Jaya Kecamatan Semendawai Suku III, Desa Karang Menjangan Kecamatan Semendawai Timur dan Desa Melati Jaya Kecamatan Semendawai Timur Kabupaten OKU Timur.

BACA JUGA:H. Sri Sutandi Perjuangkan Aspirasi Warga OKI dan OI

Selain itu, rombongan dapil IV juga berdialog dengan warga di Desa Kota Tanah Kec. Semendawai Timur; Desa Kangkung Kecamatan Semendawai Barat; Desa Cempaka Kecamatan Cempaka; Desa Harisan Jaya Kecamatan Cempaka, dan Desa Sukabumi Kecamatan Cempaka.

Ditemui usai reses, Koordinator Dapil IV, H Syarnubi mengatakan, pada reses kali ini pihaknya tidak hanya mengunjungi dan berdialog dengan warga di desa dan kelurahan saja.

Tetapi dapil IV juga menyerap aspirasi di SMAN maupun SMKN di OKU Timur.

BACA JUGA:Dapil I DPRD Sumsel Reses di LRT, Bahas Penyetopan 10 Koridor Feeder

"Di SMAN 1 Jaya Pura, pihak sekolah mengadukan kondisi mereka saat ini yang sangat memprihatinkan. Selain bangunannya yang berumur, sekolah ini juga kekurangan ruang belajar," ujar Syarnubi.

Selain itu, mereka juga mengharapkan pembangunan jalan menuju SMA yang masih belum mengalami pengerasan.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan