Indonesia U-17 Menang 1-0 atas Kuwait pada Kualifikasi Piala Asia U-17 2025

Indonesia U-17 Menang 1-0 atas Kuwait pada Kualifikasi Piala Asia U-17 2025. Fhoto: Tangkapan Layar Facebook Live Timnas Indonesia--

Dalam laga ini, pelatih Nova Arianto menurunkan formasi yang solid dengan beberapa pemain muda yang berbakat. Di lini depan, Mathew Baker yang juga memiliki darah keturunan Inggris menjadi andalan utama dalam membongkar pertahanan Kuwait.

Sementara itu, Fabio Azkairawan dan Muhamad Al Gazani menjadi kunci di lini tengah, mendikte aliran bola dan menjaga keseimbangan permainan.

Lini belakang Indonesia yang dikawal oleh I Putu Apriawan dan Daniel Alfrido juga patut mendapat pujian. Mereka tampil disiplin dan kompak, sehingga mampu meredam berbagai ancaman dari serangan-serangan Kuwait yang cukup agresif, terutama di babak kedua.

Nazriel Syahdan, yang bertugas mengatur lini tengah, bermain efektif dengan distribusi bola yang akurat dan kerja sama apik dengan para pemain lain.

BACA JUGA:3 Striker Muda Unjuk Gigi di Pekan Ke-8 BRI Liga 1: Makin Gacor, Ada yang Pecah Rekor!

BACA JUGA:Aldi Satya Si Raja Aspal: Raih Gelar Juara Dunia di World Supersport 300 2024

Tantangan Selanjutnya

Setelah meraih kemenangan atas Kuwait, Indonesia selanjutnya akan menghadapi Kepulauan Mariana Utara pada Jumat mendatang.

Laga ini diharapkan dapat menjadi kesempatan emas bagi Garuda Muda untuk mengamankan tiga poin lagi, mengingat lawan berikutnya, Kepulauan Mariana Utara, dianggap memiliki kekuatan yang lebih lemah dibandingkan Kuwait dan Australia. Namun, Nova Arianto mengingatkan anak asuhnya agar tetap waspada dan tidak meremehkan lawan.

Di atas kertas, Indonesia memiliki peluang besar untuk lolos sebagai juara grup jika mampu menjaga konsistensi penampilan mereka.

Namun, pertandingan terakhir melawan Australia akan menjadi tantangan terberat, mengingat Australia selalu menjadi tim kuat di level junior Asia.

BACA JUGA:Zinedine Zidane Dikabarkan Jadi Kandidat Pengganti Mancini di Timnas Arab Saudi

BACA JUGA:Ramadhan Sananta Diincar Klub Luar Negeri: Fokus Persis Solo, Tawaran dari Calon Lawan Timnas?

Pentingnya Kemenangan Perdana

Kemenangan atas Kuwait menjadi modal yang sangat penting dalam perjalanan Indonesia di Kualifikasi Piala Asia U-17 ini. Selain memberikan kepercayaan diri, kemenangan ini juga menunjukkan kualitas skuad muda Indonesia yang semakin berkembang di bawah arahan Nova Arianto.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan