Asal Usul Marga Rimba Asam di Banyuasin : Legenda Puyang Tulis dan Puyang Batik di Tanah Sumatera !

Asal usul marga Rimba Asam di Kecamatan Betung Kabupaten Banyuasin Provinsi Sumatera Selatan -Foto : Dokumen Palpos-

KORANPALPOS.COM - Marga Rimba Asam merupakan penduduk asli yang berdiam di Kecamatan Betung Kabupaten Banyuasin Provinsi Sumatera Selatan.

Rimba Asam sendiri merupakan salah satu kelurahan yang ada di Kecamatan Betung dan dikenal kaya akan sejarah.

Dikutip dari portal resmi Pemerintah Kecamatan Betung, dalam sejarah lisan masyarakat Rimba Asam terdapat kisah tentang seorang perantau dari Demak, Jawa Tengah, yang dikenal sebagai Puyang Tulis.

BACA JUGA:Asal Usul dan Sejarah Puyang Tegeri : Cikal Bakal Kota Prabumulih !

BACA JUGA:Asal Usul Sungai Lilin di Musi Banyuasin : Dari Rimba Belantara Menjadi Kota Bersejarah di Sumatera Selatan !

Menurut cerita yang diwariskan dari generasi ke generasi, pada abad ke-17, Puyang Tulis merantau dari Demak menuju Banten, dan kemudian menyeberang ke Sumatera.

Kemudian menetap di Marga Rimba Asam, yang sekarang menjadi bagian dari Kelurahan Rimba Asam, Betung.

Puyang Tulis, yang juga dikenal sebagai Puyang Betung, datang bersama istrinya, Puyang Batik.

BACA JUGA:Asal Usul dan Sejarah Prabumulih : Warisan Puyang Tageri yang Terlupakan !

BACA JUGA:Mengapa Prabumulih Dijuluki Kota Nanas: Padahal Bukan Penghasil Nanas Terbesar di Sumatera Selatan !

Keduanya dikenal sebagai sosok yang berperan penting dalam pengembangan wilayah tersebut, baik dari sisi sosial, ekonomi, hingga penyebaran agama Islam.

Puyang Tulis diyakini sebagai salah satu murid dari Wali Songo, tokoh ulama besar yang dikenal dalam sejarah Islam di Jawa.

Makam Puyang Tulis dan keluarganya hingga kini masih terjaga dengan baik di Rimba Asam, sekitar 500 meter dari Pasar Pagi Betung.

BACA JUGA:Asal Usul dan Sejarah Tanjung Enim : Kota Kecil dengan Sejarah Pertambangan Batu Bara yang Panjang !

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan