Berguru pada Pelatih Korea, Hokky Caraka Tunjukkan Taringnya di Liga 1!

Berguru pada Pelatih Korea, Hokky Caraka Tunjukkan Taringnya di Liga 1!Fhoto : Tangkapan Layar Facebook Garuda Revolution--

Yeom Ki-hun dikenal sebagai pelatih yang fokus pada detail teknik dan ketajaman lini depan. Hokky mengaku banyak belajar dari Yeom selama menjalani pelatihan di Timnas Indonesia.

Pengetahuan yang diperoleh dari pelatih asal Korea Selatan itu kemudian ia aplikasikan di klub, dan hasilnya terlihat dalam penampilan cemerlangnya bersama PSS Sleman.

"Sebelum kembali dari Timnas, saya mendapatkan beberapa ilmu dari pelatih striker, Yeom Ki-hun. Beberapa hari yang lalu, saya juga diberi tips oleh coach Wagner dan coach Gabriel mengenai teknik shooting," ungkap Hokky.

Hokky juga mengakui bahwa gol-gol yang dicetaknya dalam pertandingan melawan Arema FC sangat emosional bagi dirinya. "Dua gol ini membuat saya menangis karena tekanan di mana-mana," ujarnya.

BACA JUGA:Kane Pecahkan Rekor di Bundesliga

BACA JUGA:Dubois Tumbangkan Joshua di Ronde ke-5

Pengakuan Emosional Hokky Caraka

Gol-gol yang dicetak Hokky Caraka membawa perasaan campur aduk bagi sang striker. Di satu sisi, ia bahagia karena bisa membantu tim meraih kemenangan penting, namun di sisi lain, ia merasa beban yang ia tanggung sangat besar.

"Perasaan saya sangat bahagia dan sedih karena bisa mencetak gol untuk kemenangan perdana PSS Sleman dan membantu di klasemen. Gol tersebut tercipta dari strategi counter attack yang dirancang pelatih, dan itu berjalan dengan sangat baik," ungkap Hokky dengan penuh emosi.

Tidak hanya itu, Hokky juga menyampaikan rasa terima kasihnya kepada seluruh tim pelatih PSS Sleman yang telah membantunya berkembang sebagai pemain.

Dukungan dari pelatih serta rekan setimnya membuatnya lebih percaya diri dalam menghadapi tekanan di kompetisi yang ketat seperti BRI Liga 1.

BACA JUGA:Mees - Eliano Segera Bela Indonesia Hadapi Bahrain dan China

BACA JUGA:Dari Harapan ke Kenyataan Pahit: Indonesia Pulang Tanpa Gelar di China Open!

PSS Sleman Bangkit

Kemenangan atas Arema FC ini membawa PSS Sleman bangkit dari keterpurukan di awal musim. Dengan kontribusi besar dari Hokky Caraka, tim kini memiliki fondasi kuat untuk bersaing di papan klasemen.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan