PGN Group Raih 13 Penghargaan di Asian Impact Awards 2024 : Dorong Implementasi ESG yang Kuat !

PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGN) Group meraih 13 penghargaan tanggung jawab sosial perusahaan (CSR) dalam ajang Asian Impact Awards 2024 di Malaysia.-Foto : Dokumen Palpos-

BACA JUGA:Bank Indonesia Diprediksi Pertahankan BI-Rate di Level 6,25 Persen

Berikut ini adalah beberapa program yang mendapatkan Platinum CSR Leading Impact Awards:

1. PGN Stasiun Pagardewa melalui program Mas Tani Tampan (Mandiri Siaga Petani Tangguh dan Mapan).

Program ini fokus pada pemberdayaan petani lokal dengan memberikan akses kepada pelatihan, teknologi pertanian, dan pendampingan dalam pengelolaan hasil tani.

BACA JUGA:Astra Masuk Daftar 1.000 Perusahaan Terbaik Dunia Versi TIME : Apple Peringkat Pertama !

BACA JUGA:Diskon Gede! 7 Kode Promo Shopee Terbaik untuk Belanja Hemat Brand Ternama hingga 99 Persen !

2. PGN Offtake Stasiun Cimanggis dengan program Harum Manis (Harjamukti Unggul Masyarakat Optimis), yang berfokus pada pengembangan ekonomi masyarakat dengan membangun koperasi dan usaha kecil menengah di sekitar lokasi operasional.

3. PGN Offtake Stasiun Panaran melalui program Pemberdayaan Kelompok Perempuan Kreatif Mandiri (KPKM) Tembesi, yang bertujuan memberdayakan perempuan dalam usaha produktif berbasis kerajinan tangan dan industri kreatif.

4. PGN Sales and Operation Region III dengan program Herbaman (Herbal Mandiri Asman), yang mendorong pemanfaatan tanaman herbal lokal sebagai produk ekonomi yang berkelanjutan.

Sementara itu, anak usaha PGN, Pertagas, juga memiliki sejumlah program CSR yang mendapatkan penghargaan Platinum CSR Leading Impact Awards, di antaranya:

1. Pertagas Operation South Sumatera Area (OSSA) melalui program Pusaka Tani (Penguatan Sirkuler Ekonomi Petani).

Program ini fokus pada peningkatan kapasitas petani dalam mengelola sumber daya pertanian secara berkelanjutan.

2. Pertagas Operation Kalimantan Area (OKA) dengan program Permata Borneo, yang berfokus pada konservasi hutan dan pemberdayaan masyarakat sekitar hutan di Kalimantan.

3. Pertagas Operation East Java Area (OEJA) melalui program Semarak Kidung Tanggulangin, yang mendukung pengembangan ekonomi kreatif dan industri kecil di wilayah Tanggulangin.

4. Pertagas Operation West Java Area (OWJA) dengan program Perkasa Bumi Ku, yang memberikan pelatihan bagi masyarakat setempat dalam memanfaatkan sumber daya alam secara bijak dan berkelanjutan.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan