Nah Lho ! Tim Kejari OKU Geledah Kantor BPBD

Tim Kejari OKU saat melakukan penggeledahan di kantor BPBD OKU-Foto : Eco -

BATURAJA, KORANPALPOS.COM - Kejaksaan Negeri (Kejari) Ogan Komering Ulu (OKU) terus melakukan pengembangan kasus korupsi pada Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten OKU tahun anggaran 2022 silam. 

Bahkan tim penyidik Pidana Khusus (Pidsus) Kejari OKU didampingi unit inteligen menggeledah kantor BPBD OKU untuk mencari barang bukti baru pada Rabu 24 Juli 2024.

Pantauan di lapangan, beberapa tim penyidik unit pidsus dipimpin Kasi Didsus Yerry Tri Mulyawan SH menggeledah beberapa ruang kerja di kantor BPBD OKU. 

Tak hanya itu, mobil dinas milik BPBD juga tak luput dari pemeriksaan.

BACA JUGA:Penyelundup Sabu Dalam Pempek ke Lapas Kayuagung Ditetapkan Sebagai Tersangka

BACA JUGA:Istri Potong Burung Suami Dituntut 3 Tahun 6 Bulan Penjara : Ini Alasannya JPU !

Saat dikonfirmasi, Kepala Kejaksaan Negeri OKU Choirun Parapat SH MH melalui Kasi Kasi Pidsus Yerry Tri Mulyawan SH didampingi Kasi Intelijen Hendri Dunan SH mengungkapkan penggeledahan itu dilakukan dalam rangka menindaklanjuti perkara korupsi pada BPBD OKU tahun 2022 silam.

“Hari ini kita lakukan penggeledahan dan kita lakukan penyitaan dokumen-dokumen yang terkait dengan kegiatan tindak pidana korupsi pada tahun 2022. Penggeledahan Ini sesuai dengan prosedur,” ungkap Yerry.

Dikonfirmasi terkait apa saja dokumen yang disita dari kantor BPBD OKU? Yerry belum bersedia membeberkan ke publik. 

Dirinya hanya mengatakan ada 1 boks dokumen yang disita timnya saat melakukan penggeledahan. 

BACA JUGA:Lapas Kayuagung Gagalkan Penyelundupan Sabu Dalam Pempek yang Dibawa Kurir Asal Palembang

BACA JUGA:Polda Sumsel Gagalkan Penyelundupan 37.804 Benih Lobster ke Vietnam

“Kita belum bisa sampaikan apa saja dokumennnya. Intinya ada dokumen yang kita sita,” kata dia.

Selain menyita dokumen lanjut dia, pihaknya juga melakukan pemeriksaan terhadap 4 unit kendaraan dinas BPBD OKU yang terparkir di halaman parkir Pemkab OKU.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan