Fajar/Daniel Bawa Indonesia Menuju Semifinal Piala Thomas 2024 : Ditantang Taiwan Sebelum Menuju Final !

Jumat 03 May 2024 - 22:23 WIB
Reporter : Yan
Editor : Zen Kito

"Saya sering kalah melawan pasangan Korea sebelumnya, tapi kami ingin membuktikan bahwa kami bisa memberikan kontribusi poin dan kemenangan untuk Indonesia," tambah Daniel.

Sebelumnya, Indonesia telah memperoleh dua kemenangan dari nomor tunggal putra.

Anthony Sinisuka Ginting menang atas Jeon Ji Hyeok dalam rubber game dengan skor 14-21, 21-16, 21-16.

BACA JUGA:Gregoria Mariska Tunjung Amankan Tiket 16 Besar Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2024

BACA JUGA:Konsistensi Ginting : Kunci Penting di Babak Pembuka Kejuaraan Bulu Tangkis Asia 2024

Sementara Jonatan Christie mengalahkan Cho Geon Yeop dengan skor 17-21, 21-17, 21-10.

Meskipun ganda putra Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri harus mengakui keunggulan pasangan Korea Selatan, Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae, dengan skor 15-21, 12-21, namun kemenangan 3-1 atas Korea Selatan menempatkan Indonesia dalam posisi yang kuat untuk melangkah ke babak semifinal.

Indonesia akan berhadapan dengan Taiwan di babak empat besar Piala Thomas 2024 pada Sabtu (4/5).

Semoga langkah gemilang ini membawa Indonesia menuju puncak kejayaan di arena bulu tangkis internasional.***

Kategori :