PALEMBANG, KORANPALPOS.COM - Irak meraih tiket terakhir ke babak perempat final Piala Asia U-23 setelah berhasil mengalahkan Timnas Arab Saudi U-23 dengan skor 2-1 di Stadion Khalifa International, Al Rayyan.
Kedua tim bertanding pada Selasa dini hari waktu Indonesia Barat.
Kemenangan ini membuat Irak menyegel posisi juara Grup C dengan mengumpulkan enam poin dari tiga pertandingan.
BACA JUGA:Garuda Muda Ukir Sejarah Baru
BACA JUGA:Izin Habis, Nathan Kembali ke Klubnya
Meskipun sama-sama mengumpulkan enam poin, Irak unggul dalam perbandingan head to head dengan Arab Saudi yang menjadi runner-up.
Pertandingan ini dimulai dengan inisiatif menyerang dari Arab Saudi, namun Irak tidak tinggal diam dan berusaha mengimbangi permainan The Green Falcons.
Setelah jual beli serangan yang sengit, gol pertama tercipta pada waktu tambahan babak pertama melalui tendangan penalti yang dieksekusi oleh Ali Jassim, membawa Irak unggul.
BACA JUGA:Klasemen Akhir Grup A Piala Asia U-23 : Indonesia Dampingi Qatar Lolos ke Perempat Final !
BACA JUGA:STY Buka Rahasia Kebangkitan Skuad Garuda Muda sehingga Lolos 8 Besar Piala Asia U-23
Namun, Arab Saudi tidak menyerah begitu saja dan berhasil menyamakan kedudukan juga melalui tendangan penalti Ahmed Al-Ghamdi menjelang akhir babak pertama.
Tak lama setelah babak kedua dimulai, Irak kembali memimpin melalui gol dari Mustafa Saadoun di menit 63, yang tidak bisa dibendung oleh kiper Arab Saudi, Mohammed Al Absi.
Walaupun Arab Saudi terus menyerang mencari gol penyeimbang, Irak berhasil bertahan hingga peluit panjang dibunyikan, mempertahankan keunggulan dengan skor akhir 2-1.