Sementara, Sandy Wiguna, sebagai Kepala Rutan yang baru, menyampaikan komitmennya untuk melanjutkan program-program yang telah ada dan memperkenalkan pembaruan demi peningkatan kualitas pelayanan serta pembinaan warga binaan.
Ia berharap semua pihak dapat bersinergi dalam menciptakan lingkungan yang aman.
“Saya berharap kita semua bisa terus bersinergi, menjaga integritas, dan menciptakan lingkungan yang aman dan manusiawi di Rutan ini,” ujar Sandy.
Sandy juga mengungkapkan harapannya untuk mendapatkan dukungan dari Forkopimda (Forum Komunikasi Pimpinan Daerah) Kota Prabumulih dan para penegak hukum dalam menjalankan tugasnya.
“Saya menjabat Kepala Rutan ini baru, dan baru pertama kali promosi,” sebutnya, menekankan pentingnya dukungan dari semua pihak.
Sementara, Zulkifli Bintang, Kabag TU Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumsel, yang hadir dalam acara tersebut, berbagi kenangan masa lalu saat dirinya pernah menjabat sebagai Karutan Kelas IIB Prabumulih. Ia mengaku merasa seperti pulang kampung.
“Saya berpesan, agar selalu solid di dalam dan solid di luar,” katanya, menekankan pentingnya kerjasama di semua level. *