PRABUMULIH, KORANPALPOS.Com - Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Prabumulih menggelar rapat paripurna dengan agenda pengukuhan dan pengambilan sumpah janji dan pelantikan pimpinan DPRD Kota Prabumulih periode 2024-2029, di ruang rapat paripurna DPRD Prabumulih, Senin 14 Oktober 2024.
Rapat paripurna yang dipimpin Ketua DPRD Prabumulih, H. Deni Victoria SH MSi (HDV) tersebut, dihadiri Pj Walikota Prabumulih, H Elman ST MM, Kajari Khristia Lutfiasandhi SH MH, Kapolres AKBP Endro Aribowo SIK MH, Pj Sekda Dr Drs Aris Priadi MSi, Sekwan Heriyani SE MSi, kepala OPD, kabag, camat dan lurah se kota Prabumulih.
Pantauan di lapangan, sebelum dilakukan pengambilan sumpah janji jabatan terlebih dahulu dibacakan SK Gubernur Sumsel oleh Sekretaris DPRD Prabumulih, Heriyani SE MSI. Dimana berdasarkan SK tersebut Ketua DPRD Prabumulih dijabat oleh H Deni Victoria SH MSi, wakil ketua 1, Ariyono ST dan wakil ketua 2, Ir Dipe Anom.
Setelah pembacaan SK pengukuhan, dilanjutkan dengan proses pengambilan sumpah janji jabatan dipimpin oleh Ketua Pengadilan Negeri (PN) Prabumulih R A Asrininggrum Kusumawardhani SH MH, dilanjutkan dengan penandatanganan berita acara dan penyerahan SK.
BACA JUGA:NasDem Tahu Diri : Tak Kirimkan Nama di Kabinet !
BACA JUGA:Dwi Septaria Resmi Menjadi Anggota DPRD Sumsel Periode 2024-2029
Ketua DPRD Kota Prabumulih, H Deni Victoria SH MSi mengatakan dengan telah dilakukannya prosesi pengucapan sumpah/janji pimpinan DPRD Kota Prabumulih masa jabatan 2024-2029 maka secara resmi pihaknya mengambil Amanah menjadi pimpinan DPRD Kota Prabumulih.
“Insya Allah kami senantiasa memegang teguh Amanah yang dipercaya kepada kami, mudah-mudahan kami mampu mengemban Amanah rakyat serta tugas dan kewajiban selaku pimpinan DPRD Kota Prabumulih masa jabatan 2024-2029,” ungkap Deni Victoria usai prosesi pengucapan sumpah/janji.
Lebih lanjut Ketua DPRD Kota Prabumulih ini mengajak dan mengimbau anggota DPRD Kota Prabumulih agar dapat melaksanakan tugas dan kewajiban secara optimal sesuai denga napa yang diharapkan Masyarakat. “Terlebih lagi kita harus mampu mewujudkan Lembaga ini sebagai sarana bagi Masyarakat untuk menyalurkan aspirasi dan harapan mereka,” ujarnya.
Pada kesempatan itu pula, Deni Victoria mengharapkan dukungan dan Kerjasama dari berbagai pihak khususnya pemerintah kota Prabumulih. “Semoga kebersamaan dan hubungan harmonis yang selama ini telah terjalin dapat dipertahankan dan lebih ditingkatkan lagi,” pungkasnya.
BACA JUGA:Ketua DPRD Banyuasin Periode 2024-2029 Resmi Dilantik
BACA JUGA: Penyampaian Visi Misi Calon Bupati Ogan Ilir di Hotel Mewah Tuai Kritik : KPU Beri Klarifikasi !
Sementara, Pj Walikota Prabumulih, H Elman ST MM mengucapkan selamat atas dilantiknya pimpinan DPRD Kota Prabumulih periode 2024-2029. “Atas nama pribadi dan pemerintah kota Prabumulih saya ucapkan selamat kepada pimpinan DPRD Kota Prabumulih periode 2024-2029 yang baru dilantik,” ujarnya.
Lebih lanjut Elman menuturkan, DPRD merupakan bagian dari pemerintah daerah pemerintah daerah. DPRD memiliki fungsi legislasi, anggaran dan pengawasan, berkaitan dengan itu pimpinan DPRD berpengaruh dalam adminisitrasi pemerintah daerah dan bermitra dengan pemerintah daerah dalam membuat kebijakan daerah agar Masyarakat Sejahtera.
“Untuk itu semoga pimpinan yang baru dapat melaksanakan tugas-tugas tersebut dengan merangkul semua elemen dalam hal ini eksekutive untuk dapat bekerjasama,” pungkasnya. (abu)