Realme 13 Pro Series 5G Hadir di Indonesia : Padukan Fotografi dan AI, Harga 5 Jutaan !

Jumat 20 Sep 2024 - 19:26 WIB
Reporter : Echi
Editor : Zen Kito

Daya tahan baterai juga menjadi perhatian utama. Kedua model memiliki baterai berkapasitas besar 5200 mAh yang mampu mendukung penggunaan sepanjang hari.

Bedanya, Realme 13 Pro+ 5G mendukung pengisian daya cepat 80W, sementara Realme 13 Pro 5G dibekali dengan pengisian daya 45W.

Kedua ponsel juga sudah mengantongi sertifikasi IP65, yang berarti tahan terhadap debu dan percikan air, menambah daya tahan dan keandalannya dalam penggunaan sehari-hari.

Realme 13 Pro Series 5G hadir dengan pilihan warna dan memori yang beragam. Untuk Realme 13 Pro 5G, tersedia dalam dua warna, yaitu Monet Purple dan Emerald Green.

Ponsel ini ditawarkan dengan konfigurasi RAM 8GB+8GB dan ROM 256GB, dengan harga normal Rp5.999.000.

Namun, untuk Flash Sale pada 25 September 2024, harga khusus yang ditawarkan adalah Rp5.599.000 dan tersedia eksklusif di realme.com, Tokopedia, dan Tokopedia Shop.

Sementara itu, Realme 13 Pro+ 5G tersedia dalam pilihan warna Monet Gold dan Emerald Green.

Model ini hadir dalam dua varian memori, yaitu RAM 8GB+8GB dengan ROM 256GB seharga Rp6.499.000, dan RAM 12GB+12GB dengan ROM 512GB yang dijual dengan harga Rp6.999.000.

Untuk Flash Sale pada 25 September 2024, harga khusus yang ditawarkan untuk varian 8GB+8GB adalah Rp6.099.000, sementara varian 12GB+12GB dapat dibeli seharga Rp6.599.000.

Keduanya akan tersedia di realme.com, Shopee, dan berbagai e-commerce di Indonesia.

Selain itu, Realme juga menawarkan pre-order yang berlangsung hingga 24 September 2024, baik secara daring maupun di gerai-gerai resmi Realme.

Dengan berbagai pilihan harga dan spesifikasi yang menarik, Realme 13 Pro Series 5G diharapkan dapat menjadi pilihan utama bagi pengguna yang menginginkan smartphone dengan kemampuan fotografi mumpuni dan performa yang andal.

Dengan hadirnya Realme 13 Pro Series 5G, Realme menegaskan komitmennya dalam menghadirkan inovasi teknologi fotografi yang didukung oleh kecerdasan buatan.

Kedua ponsel ini menawarkan performa fotografi kelas atas dengan harga yang terjangkau, menjadikannya pilihan menarik bagi konsumen di Indonesia yang menginginkan ponsel dengan kemampuan fotografi profesional.

Pengguna dapat menikmati pengalaman pengambilan gambar yang lebih mudah dan hasil yang memuaskan, berkat perpaduan antara teknologi sensor canggih dan AI pada seri ini.

Kategori :