BACA JUGA:PLN Resmikan 21 Unit Green Hydrogen Plant
"Alhamdulillah kegiatan pemeriksaan kesehatan ini dapat terlaksana dengan baik. Semoga pelaksanaan kegiatan MCU ini dapat dilaksanakan rutin minimal satu tahun sekali di Lingkungan Kantor PLN UIP Sumbagsel. Agar kondisi kesehatan pegawai dapat termonitor secara optimal," pungkasnya.
Pada kesempatan terpisah, General Manager PLN UIP Sumbagsel, Wahidin menegaskan bahwa kesehatan adalah modal utama untuk bekerja.
Setiap insan pegawai PLN UIP Sumbagsel yang akan pergi berangkat bekerja harus memastikan dirinya dalam kondisi yang prima.
Wahidin mengajak agar setiap pegawai di PLN UIP Sumbagsel bekerja dengan aman dan nyaman di tempat kerja.
Memastikan setiap pekerjaan dilaksanakan dengan safety dan sesuai aturan yang berlaku. Semoga dengan bekerja safety, pegawai PLN UIP Sumbagsel terhindar dari penyakit akibat kerja dan terhindar dari risiko terjadinya kecelakaan ditempat kerja," tandasnya. ***