KORANPALPOS.COM - Wuling Motors (Wuling) terus menggencarkan strategi pemasaran mereka dengan mengikuti kegiatan BNI EXPO 2024 bertajuk ‘Wonderful Journey’ yang digelar di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD City hingga tanggal 4 Agustus 2024.
Keikutsertaan Wuling dalam BNI EXPO 2024 merupakan salah satu bentuk pendekatan lintas industri kepada konsumen dalam rangka memberikan kemudahan dalam memiliki produk Wuling.
Area Manager Tangerang Banten Wuling Motors, Bob Morgan, mengungkapkan keikutsertaan Wuling dalam BNI EXPO 2024 merupakan salah satu bentuk pendekatan lintas industri kepada konsumen.
BACA JUGA:Begini Cara Memilih Kampas Rem yang Cocok untuk Harian hingga Balapan !
Dalam pameran ini, Wuling membawa segenap jajaran kendaraan ramah lingkungan mereka agar para pengunjung dan calon konsumen yang mengikuti kegiatan itu lebih mudah untuk mendapatkan kendaraan tersebut.
Seiring dengan tren elektrifikasi yang kian meningkat, Wuling menghadirkan lini produk mobil listrik yang lengkap, yakni Air ev, BinguoEV, dan CloudEV, serta untuk segmen hybrid terdapat New Almaz RS Pro Hybrid.
Bob Morgan menambahkan, Wuling membawa lengkap lini produk mobil listrik yakni Air ev, BinguoEV, dan CloudEV serta untuk segmen hybrid terdapat New Almaz RS Pro Hybrid.
BACA JUGA:Menjajal Touring Jarak Jauh NMax Turbo : Inovasi Deselerasi dan Performa Luar Biasa !
BACA JUGA:All New Pajero Sport Meluncur di GIIAS 2024 : Cek Spesifikasi dan Harga, Bikin Ngiler !
Untuk menarik minat para pengunjung, Wuling menghadirkan empat unit display melalui Wuling EV ABC Stories yang terdiri atas Air ev, BinguoEV, dan CloudEV, serta New Almaz RS Pro Hybrid di segmen hybrid.
Selain itu, Wuling juga menyediakan unit uji coba, yaitu Medium Hatchback EV Wuling dan CloudEV, sehingga para calon konsumen dapat merasakan langsung pengalaman berkendara dengan kendaraan ramah lingkungan ini.
Wuling tidak hanya menghadirkan unit display dan uji coba, tetapi juga menawarkan promo menarik.
BACA JUGA:SUV Sangar dengan Fitur Canggih Resmi Meluncur : Bikin Pajero Sport dan Fortuner Ketar Ketir !