BSI Bersama Pimpinan Pusat Muhammadiyah Sepakati Kerjasama

Dirut BSI Anggoro Eko Cahyo (kanan) dan Ketum PP Muhammadiyah, Haedar Nashir (kiri) menandatangani MoU layanan perbankan syariah pada rangkaian Milad Muhammadiyah ke-113 di Bandung.-Foto: Ist-

BANDUNG — PT Bank Syariah Indonesia Tbk (“BSI”) dan Pimpinan Pusat Muhammadiyah memperkuat kolaborasi untuk mengembangkan ekonomi Amal Usaha Muhammadiyah (AUM) dengan prinsip syariah melalui penyediaan solusi transaksi keuangan syariah untuk seluruh jejaring kekuatan ekonomi umat terutama di lingkup Amal Usaha Muhammadiyah (“AUM’’).

Penguatan kolaborasi ini ditandai dengan penandatanganan Memorandum of Understanding (“MOU”) antara BSI dan Pimpinan Pusat Muhammadiyah di Bandung.

MOU tersebut ditandatangani oleh Direktur Utama BSI Anggoro Eko Cahyo dan Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah (PP Muhammadiyah) Prof. Dr. H. Haedar Nashir Msi.

BACA JUGA:H Edison Ajak Masyarakat Serasan Sekundang Wujudkan Muara Enim MEMBARA

BACA JUGA:PLN dan IZI Resmikan Program Desa Berdaya di Pulokerto

Penandatanganan dilakukan masih dalam satu rangkaian Milad Muhammadiyah ke –113 (1912-2025) yang akan dipusatkan di Universitas Muhammadiyah Bandung, Jawa Barat.

Penandatanganan MoU tersebut juga dihadiri Komisaris Utama BSI Prof Muhadjir Effendi, Direktur Ritel Banking BSI Kemas Erwan Husainy serta disaksikan pengurus Pimpinan Pusat Muhammadiyah.

Kedua pihak sepakat untuk kerjasama dalam bidang pemanfaatan layanan perbankan dengan prinsip syariah yang mencakup cash management mencakup solusi pengelolaan likuiditas dll, pemanfaatan produk-produk dana seperti tabungan mudharabah, giro dan deposito, dll, pemanfaatan produk-produk pembiayaan yang berdasarkan prinsip syariah, kerja sama usaha/bisnis lainnya di antaranya pembukaan loket Payment Point Online Bank (PPOB) Co-Branding dalam bentuk Kartu Anggota/Pegawai/Mahasiswa dengan multifunction card, serta kerja sama yang bersifat non- komersial untuk pengembangan kemandirian ummat terutama dalam pengembangan komunitas UMKM.  

BACA JUGA:Ekoeduwisata Mangrove Sungsang IV Jadi Daya Tarik Baru

BACA JUGA:PLN Luncurkan 'Power Hero, Potongan 50 Persen Tambah Daya

Selain kerjasama tersebut, BSI juga nantinya akan bergabung dalam aplikasi Muhammadiyah Aisyiah SuperApp (MASA). Saat ini SuperApps tersebut sedang dalam pengembangan dan nantinya akan memayungi seluruh platform digital termaasuk SatuMu, platform digital terpadu yang mendukung tata kelola dan membangun Satu Data Muhammadiyah melalui integrasi layanan keanggotaan (KTAM), organisasi (DOM), iuran (IuranMU), Tatakelola AUM, Kesehatan dan layanan lainnya.  

SatuMu memiliki total enam fitur dan saat ini telah live dua fitur, yakni Kartu Tanda Anggota Muhammadiyah yang merekam 3 juta anggota dan Direktori Organisasi Muhammadiah (DOM) yang mencatat struktur organisasi tingkat PP hingga Ranting.

Sementara masih ada 4 fitur yang masih dalam rencana development, yakni:  IuranMU, JDIH (Jaringan Informasi dan Dok Hukum), Sistem Manajemen AUM, Sistem Manajemen Kesehatan (PKU)  

BACA JUGA:Pemkab Banyuasin Gerak Cepat Bantu 15 Rumah Terdampak Puting Beliung

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan